Sukses

7 Foto Burung yang Sedang Terbang Ini Menakjubkan, Jejaknya Sampai Terlihat

Pria ini menggunakan teknik kuno untuk mengabadikan burung-burung yang sedang terbang di depan kameranya.

Liputan6.com, Jakarta Langit biru dengan penampakan burung terbang merupakan pemandangan yang indah. Berkat keindahannya, banyak orang yang tertarik ingin mengabadikan tingkah laku burung di alam liar.

Seperi yang dilakukan oleh sorang seniman berkebangsaan Spanyol, Xavi Bou sedang dalam proyek Ornitographies, yakni menggunakan teknik kuno untuk menangkap gerakan memukau burung dalam proyek fotografinya. Hal ini menciptakan bentuk yang sangat menggugah yang tampaknya seperti dunia lain.

Tekni fotografi ini pertama kali dipelopori di era Victoria. Teknik yang dikenal sebagai chronophotography ini memungkinkan superimposisi beberapa gambar untuk membuat satu frame.

Ornitografi muncul dari perhatian untuk menangkap momen-momen yang tidak disadari dan dari minat mempertanyakan batas persepsi manusia, khususnya persepsi waktu.

Berikut foto-foto burung di alam liar dari Xavi Bou dari poyeknya berjudul Ornitografi yang Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Kamis (11/4/2019).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Dapat Mengenali Jejak Hewan

Seperti seorang naturalis amatir, ia dapat mengenali jejak banyak hewan.

Suatu hari Xavi bertanya pada dirinya, "Lintasan apa yang akan ditinggalkan oleh burung-burung selama penerbangan mereka?" Lalu ia mulai mencari teknik yang dapat menangkap momen tersebut selama beberapa detik penerbangan dalam satu gambar.

3 dari 4 halaman

Menjadi Proyek Diri Sendiri

Xavi memiliki gagasan yang cukup dekat tentang gambar seperti apa yang akan muncul sebagai hasil dari teknik ini. Tetapi ketika ia membuat Ornitographie pertam itu melebihi harapannya. Saat ini ia memutuskan bahwa itu akan menjadi proyek pribadi untuk beberapa tahun ke depan.

4 dari 4 halaman

Menunjukan Keindahan Tersembunyi

Ini penting karena menunjukkan keindahan tersembunyi yang muncul di alam ketika kamu melihatnya dari sudut pandang yang berbeda. Alam selalu memiliki sesuatu yang luar biasa untuk ditunjukkan kepada manusia.

Bekerja dengan satwa liar memang selalu menantang, kamu dapat pergi ke tempat yang sempurna pada saat yang tepat, dan menyiapkan semuanya. Tetapi jika tokoh utama memutuskan untuk tidak muncul, tidak ada yang dapat kamu lakukan.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini