Sukses

Pekerja Ini Selamatkan Anjing yang Terdampar di Tengah Laut, Kondisinya Bikin Miris

Anjing ini terdampar dilaut sejauh 200 km dari pantai.

Liputan6.com, Jakarta Terkadang banyak hal menyedihkan dan tak terduga yang terjadi di dunia. Bahkan tak sedikit pula yang mempertaruhkan hidup. Baik itu manusia ataupun hewan. Tak jarang pula banyak yang menginginkan memiliki kesempatan kedua untuk hidup.

Dilansir Liputan6.com dari Boredpanda, Kamis (18/4/2019) ada seekor anjing malang yang terdampar sejauh lebih dari 200 km dari bibir pantai. Kejadian ini terjadi di Thailand, dimana anjing tersebut diketahui terdampar di dekat pipa kilang minyak yang berada di tengah laut. Para pekerja penggalian minyak tersebut pun memperhatikan seekor anjing yang terus berenang didekat mereka.

Hingga salah satu pekerja bernama Vitisak Payalaw memposting video anjing tersebut di akun media sosial. Tentu saja kondisi anjing yang berada di tengah laut tersebut cukup memprihatinkan. Selain itu, tak ada yang mengetahui sudah berapa lama anjing malang tersebut berada di laut lepas.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Terdampar di pipa minyak

Saat ditemukan keadaan anjing tersebut cukup memprihatinkan. Ia ditemukan sedang bersandar di atas pipa tanpa mengeluarkan suara apapun. Anjing tersebut disinyalir terjatuh ataupun melompat dari sebuah kapal yang sedang berada ditengah lautan.

Pada saat ditemukan, kondisi anjing tersebut pun nampak kelelahan. Sehingga para pekerja kilang pun mencoba membawa anjing kembali ke daratan dan membantu untuk pemulihan. Anjing tersebut lantas dibawa ke salah satu dokter hewan yang ada di Songkhla, Thailand untuk dilakukan pemerikasaan.

Anjing yang ditemukan oleh para pekerja penggali minyak tersebut dirawat bersama di tempat mereka bekerja. Bahkan, para pekerja juga membuatkan kandang untuk tempat tinggal anjing tersebut.

3 dari 3 halaman

Fotonya bikin haru

1. Saat ditemukan raut wajah anjing ini bikin sedih.

2. Kondisi si anjing pun terlihat lemah.

3. Setelah diselamatkan, para pekerja pun memberikan minum dan makanan.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.