Sukses

15 Kata Mutiara Pernikahan Agar Lebih Yakin Menuju Pelaminan

Kata mutiara pernikahan bisa menjadi motivasi diri agar siap menuju jenjang selanjutnya dalam sebuah hubungan.

Liputan6.com, Jakarta Kata mutiara pernikahan sering digunakan di undangan pernikahan, hingga menjadi hiasan saat pernikahan berlangsung. Kata mutiara pernikahan biasanya berisi kata-kata yang menyejukkan dan menceritakan dua manusia yang sudah dijodohkan untuk bertemu dalam pernikahan mereka.

Jodoh yang ditemui dan akhirnya melenggang ke arah yang lebih serius atau pernikahan, adalah sebuah proses yang harus benar-benar diperhatikan karena hanya terjadi sekali seumur hidup. Jika tidak dipikirkan dengan matang-matang dan sudah melalui berbagai pertimbangan, pernikahan bisa saja kandas di tengah jalan.

Ketika dua orang sudah memantapkan untuk melangkah ke jenjang pernikahan, mereka berarti sudah yakin satu dengan yang lainnya. Saling percaya dan saling cinta adalah kunci yang akan menyatukan mereka berdua selamanya. Selain itu, motivasi dari diri sendiri untuk selalu setia dan cinta terhadap pasangan adalah salah satu cara untuk menjalin hubungan yang lebih serius dan mengingat janji suci, yaitu pernikahan.

Kata mutiara pernikahan juga bisa menjadi motivasi diri untuk lebih percaya dengan pasangan masing-masing, hingga agar lebih mantap lagi ketika akan menuju ke jenjang pernikahan nantinya. Kata mutiara pernikahan berikut ini sudah Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Senin (22/4/2019) untuk memotivasi para pasangan muda yang akan menuju ke jenjang pernikahan, atau yang sudah menikah.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Kata mutiara pernikahan: pertemuan adalah permulaan

"Kita jatuh cinta bukan karena menemukan orang yang sempurna, melainkan karena melihat kesempurnaan pada orang yang tidak sempurna"

Kata mutiara pernikahan yang pertama ini menjelaskan bahwa seseorang akan jatuh cinta kepada orang lain tanpa harus melihat kelebihan atau bahkan kekurangannya. Ia selalu menerima apapun yang pasangannya miliki, tanpa terkecuali.

"Pertemuan adalah permulaan, tetap bersama adalah perkembangan, bekerjasama adalah keberhasilan"

Dalam sebuah hubungan hingga menuju pernikahan, semua ada prosesnya, dan proses itu akan selalu berkembang hingga akhir. Bekerjasama adalah cara yang sangat ampuh untuk menuju kesuksesan, dalam berhubungan.

"Pertama kali meminta maaf adalah yang berani, pertama kali memaafkan adalah yang terkuat, yang pertama kali melupakan adalah yang paling bahagia"

Kata mutiara pernikahan di atas menjelaskan bahwa disetiap hubungan pasti ada masalah. Kita harus mudah saling memaafkan dan juga saling memperbaiki kesalahan.

"Cinta adalah pemberian terbaik, cinta juga adalah penghargaan terbesar untuk yang menerima"

Jika kamu menerima dengan lapang, maka cinta adalah hal yang sangat menakjubkan. Dalam sebuah hubungan terutama pernikahan, cinta adalah salah satu yang terpenting agar hubungan selalu berjalan lancar.

"Menikah bukanlah bisa hidup dengannya, menikah berarti tidak bisa hidup tanpanya"

Kata mutiara pernikahan di atas menjelaskan bahwa menikah bukanlah untuk hidup bersama pasangan, namun menikah adalah karena tidak bisa hidup tanpa pasangan, karena mereka saling membutuhkan.

3 dari 4 halaman

Kata mutiara pernikahan: dua jiwa satu pikiran

"Mencintai seseorang memberikan kita kekuatan, dicintai memberikan kita keberanian"

Mencintai dan juga dicintai adalah dua hal yang saling berhubungan dalam sebuah pernikahan. Kamu akan mencintai pasanganmu, begitu pula pasanganmu akan mencintaimu.

"Dua jiwa namun satu pikiran, dua hati namun satu perasaan"

Pernikahan adalah menyatukan dua orang yang memiliki satu pemikiran yang sama, dan menyatukan dua hati menjadi satu perasaan yang sama.

"Bukan karena kurangnya cinta, tapi kurangnya persahabatan yang membuat pernikahan tidak bahagia"

Persahabatan tidak akan pernah berakhir hingga kamu meninggal. Maka bersahabatlah dengan pasanganmu, agar hubungan pernikahanmu lebih langgeng.

"Cinta tidak menciptakan pernikahan. Pernikahan yang sadar, terencana, menciptakan cinta. Hal yang sama terjadi dalam semua hubungan"

Pernikahan memang di dasari dengan rasa cinta, namun juga harus memiliki persiapan dan kemantapan dari diri masing-masing.

"Kenali masalahnya, ketahui risikonya, dan pelajari solusinya. Ini modal kamu untuk bisa punya pernikahan yang bahagia nanti"

Setiap tindakan pasti memiliki resiko masing-masing. Kamu harus tahu apa resikonya dan bagaimana cara menyelesaikannya, agar hubunganmu bisa dijaga.

4 dari 4 halaman

Kata mutiara pernikahan: jatuh cinta sekali terhadap orang yang sama

"Bahagia itu pilihan, maka dari itu pertahankan apa yang sudah kamu pilih"

Jika kamu sudah memilih sesuatu termasuk pasanganmu, maka itulah sumber kebahagiaan yang bisa kamu peroleh entah bagaimana caranya.

"Pernikahan adalah ibadah, dan setiap ibadah bermuara pada cinta-Nya sebagai tujuan. Sudah sewajarnya setiap upaya meraih cinta-Nya dilakukan dengan sukacita"

Setiap hubungan manusia dengan manusia, tidak akan pernah berhasil tanpa ada persetujuan dari Tuhan yang mengatur semua urusan hati manusia dan bisa membolak-balikkan perasaan manusia.

"Aku mencintaimu. Itu sebabnya aku takkan pernah selesai mendoakan keselamatanmu"

Kata mutiara di atas menjelaskan bahwa dalam hubungan saling mendoakan adalah hal yang harus dilakukan setiap pasangan.

"Bukalah matamu lebar-lebar sebelum pernikahan, dan setengah tertutup sesudahnya"

Sebelum menikah, kamu harus benar-benar yakin dengan pilihanmu dari segala aspek. Namun setelah kamu memilih dan sudah menikah, kamu harus menerima segala kekurangan yang pasanganmu miliki.

"Pernikahan yang sukses adalah jatuh cinta sering kali dan selalu terhadap orang yang sama"

Kata mutiara pernikahan di atas menjelaskan bahwa dalam pernikahan kamu hanya akan mencintai satu orang saja hingga akhir hayatmu, yaitu pasanganmu.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini