Sukses

5 Snack Ini Dulu Terkenal Banget, Generasi 90-an Pasti Tahu

Snack-snack ini idola anak zaman dulu

Liputan6.com, Jakarta Masa kanak-kanak adalah masa yang paling indah. Banyak hal menarik saat kamu masih berada di masa kanak-kanak. Terutama bagi masa kanak-kanak tahun 90-an.  

Pada tahun 90an, banyak sekali snack populer yang menjadi idola para anak-anak pada masa itu. Snack tersebut sangat diidolakan sehingga selalu diburu.

Snack-snack zaman dulu ini bentuknya sangat menarik. Wajar apabila anak zaman dulu sangat mengidolainya. Rasanya bila tidak beli snack tersebut ada sesuatu yang kurang. 

Kini snack-snack tersebut mulai langka ditemukan. Berikut deretan snack terkenal zaman dulu yang telah dirangkum Liputan6.com dari postingan Instagram @ngumpulinreceh, Jumat (7/6/2019)

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 6 halaman

1. Coklat dan snack berbentuk bulat kecil

Snack legendaris di atas ialah snack berkemasan cup. Snack ini terdiri dari dua jenis yakni bulatan kecil dan coklat. Cara memakannya ialah menyocolkan bulatan kecil ke coklat. Bulatan kecil akan menempel di coklatnya. Saat dimakan, snack ini sangat nagih karena rasanya yang manis.

3 dari 6 halaman

2. Permen Strawberry

Banyak jenis permen zaman dulu yang amat terkenal. Salah satunya ialah permen di atas. Permen strawberry ini memang sangat legendaris. Rasanya yang manis menjadi daya tarik mengapa anak-anak zaman dulu sangat menyukainya.

4 dari 6 halaman

3. Choyo Choyo

Choyo-choyo adalah snack zaman dulu yang sangat populer. Snack yang berisikan coklat ini sangat digemari anak-anak zaman dulu. Lucunya ketika habs makan snack ini, gigi anak-anak akan berwarna coklat, karena coklatnya menempel di gigi.

5 dari 6 halaman

4. Kue Potong

Bila kamu pernah melihat kue potong dalam kemasan di atas maka kamu termasuk dalam generasi 90an. Karena kue potong ini sangatlah legendaris. Kue potong rasa coklat panggang ini menjadi salah satu idola saat anak-anak kecil jajan ke warung.

6 dari 6 halaman

5. Permen rokok

Nah, kalau snack di atas termasuk snack paling populer zaman dulu. Bentuknya yang unik yakni berbentuk rokok menjadi alasan mengapa snack ini memiliki daya tarik untuk dibeli. Snack di atas ialah sebuah permen manis. Manisnya permen bentuk rokok ini, tak ayal membuat anak-anak zaman dahulu banyak yang menyukainya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini