Sukses

Parodi 4 Potret Imajinasi Jomblo Saat Ijab Kabul Ini Bikin Geleng-geleng

Ada-ada saja tingkah laku netizen zaman sekarang.

Liputan6.com, Jakarta Kreativitas netizen Indonesia memang sudah tidak diragukan lagi. Selalu saja bisa membuat konten lucu dan tak terpikirkan oleh banyak orang. Seperti yang dilakukan netizen bernama Khoirul Anam.

Anam dengan lucunya membuat parodi imajinasi jomblo saat sedang ijab kabul. Lucunya, parodi yang dibuat Anam memakai manekin. Manekin perempuan tersebut difungsikan menjadi pasangan si pengantin pria dan saksi ijab kabul.

Segala proses dimulai dari ijab kabul hingga pamer buku nikah menjadi parodi yang sangat lucu. Parodi tersebut viral dan mendapatkan banyak komentardari netizen.

Berikut Liputan6.com rangkum dari postingan Facebook Khoirul Anam, tentang parodi foto jomblo berimajinasi, Selasa (25/6/2019).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 6 halaman

1. Parodi proses ijab kabul, terlihat pengantin wanitanya ialah manekin lengkap dengan busana pengantin. Saksinya pun ada dari manekin, lucu banget

3 dari 6 halaman

2. Pasangan ini dengan lucunya pamer buku nikah. Sungguh pasangan yang sangat unik dan menggelitik

4 dari 6 halaman

3. Bersama para saksi, pasangan pengantin menunjukkan buku nikah tanda mereka sah menjadi pasangan suami istri

5 dari 6 halaman

4. Berfoto bersama dengan kerabat pengantin, sungguh keluarga yang terlihat bahagia

6 dari 6 halaman

Komentar netizen

Parodi foto jomblo berimajinasi ini viral dan banyak dikomentari netizen. Berikut komentar-komentar netizen yang telah terangkum di bawah ini.

"Semoga menjadi keluarga yg khusnul Khatimah" tulis akun Arya Setiyaki

"Pasti malam pertamanya sakit banget" tulis akun Muhammad Iqbal Syam

"Postingan para jomblo" tulis akun Shunz Dari

"buku nikah e sapa kui sing disilih" tulis akun Moomy Zsazsa

"jomblo mah bebasss.. wkwkw auto ngakak kang" tulis akun Alif Al Nisrocha

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.