Sukses

Ini 5 Kebiasaan yang Bisa Bantu Mencegah Munculnya Varises

Cegah munculnya varises dengan kebiasaan ini.

Liputan6.com, Jakarta Varises merupakan kondisi dimana terjadi pembengkakan pembuluh vena yang muncul di permukaan kulit pada bagian kaki. Namun tak menutup kemungkinan kalau varises bisa muncul di anggota tubuh lainnya. 

Varises disebabkan oleh pembengkakan atau pelebaran pembuluh vena yang disbebakan adanya penumpukan darah di dalam pembuluh tersebut. Umumnya varises ditandai dengan pembuluh vena yang berwarna ungu atau biru gelap, dan tampak bengkak atau meninjol di kulit.

Kondisi ini lebih sering terjadi pada perempuan dibandingkakn laki-laki. Banyak faktor yang bisa menyebabkan munculnya varises di kulit. Beberapa faktor yang bisa menjadikan seseorang mendapatkan varises karena pertambahan usia, berat badan berlebih, keturunan, serta kebiasaan buruk yang mengganggu kerja pembuluh vena.

Nah, salah satu faktor umum penyebab munculnya varises adalah kebiasaan buruk yang kerap dianggap sepele. Sebelum hal ini terjadi, ada baiknya untuk mulai menghindarinya.

Berikut ini ada beberapa kebiasaan yang bisa kamu lakukan untuk mengindari munculnya varises. Telah Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, ini kebiasaan yang bisa mencegah munculnya varises, Minggu (14/7/2019).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 7 halaman

Penyebab Munculnya Varises

Penyebab varises yang muncul pada kulit seseorang diakibatkan karena lemah atau rusaknya katup vena. Ya, rusaknya katup vena menyebabkan darah berbalik arah dan terjadi penumpukan darah di dalam pembuluh vena. Penumpukan inilah yang kemudia menyebabkan pembuluh vena menjadi melebar.

Pembuluh vena memiliki fungsi untuk mengalirkan darah dari seluruh tubuh ke jantung. Di dalam pembuluh vena terdapat katup yang berfungsi sebagai pintu satu arah, sehingga darah yang telah melewatinya tidak dapat kembali lagi.

Setelah mengetahui penyebab munculnya varises, maka mulai kini kamu bisa menghindari agar varises tidak muncul. Kamu bisa melakukan atau menerapkan beberapa kebiasaan yang bisa mencegah munculnya varises.

3 dari 7 halaman

Jangan terlalu banyak makan garam

Kebiasaan yang bisa kamu lakukan untuk mencegah munculnya varises bermula dari memulai kebiasaan untuk mengonsumsi makanan yang sehat. Kerap dianggap sepele, ternyata salah satu kebiasaan makan dengan banyak mengonsumsi garam atau makanan yang mengandung sodium tidak baik.

Ya, ini merupakan salah satu penyebab utama munculnya varises di kulit. Ini dikarenakan garam atau makanan yang mengandung sodium menyebabkan tubuh menahan air. Jadi, dengan mengurangi makanan yang asin dan gurih bisa meminimalisasi situasi tersebut.

Untuk itu, kamu bisa menggantinya dengan zat kalium karena dapat membantu mengurangi retensi air di dalam tubuh seperti mengonsumsi kacang almond, kentang, ikan seperti tuna atau salmon, sayur-sayuran, dan kacang-kacangan.

4 dari 7 halaman

Hindari Merokok

Selain pola makan yang buruk, kebiasaan merokok juga bisa mengakibatkan munculnya varises. Hal ini dikarenakan adanya kandungan berbahaya yang ada di dalam rokok yang bisa membuat pembuluh darah menjadi kaku dan lebih sempit, sehingga tidak menjadi elastis lagi.

Oleh karena itu, penting untuk tidak merokok, untuk menghindari munculnya varises.

5 dari 7 halaman

Hindari Duduk dan Berdiri Terlalu Lama

Posisi duduk atau berdiri yang dilakukan terlalu lama juga bisa menyebabkan varises. Hal ini bisa terjadi karena kedua posisi tersebut dapat mempersulit sirkulasi darah di kaki, sehingga tekanan pada pembuluh darah pun meningkat.

Kondisi inilah yang menyebabkan darah menggumpal, mulai dari pergelangan kaki hingga betis dan membuatnya bengkak serta lebih pegal. Untuk itu, apabila memang kegiatan yang kamu kerjakan memaksakan untuk berdiri atau duduk lebih lama, kamu bisa menyempatkan untuk mengistirahatkan kaki sebentar. Kamu bisa meluruskannya atau sekadar menggerak-gerakkan kaki agar dapat memperlancar pembuluh darah.

6 dari 7 halaman

Hindari Mengenakan Pakaian Ketat dan Sepatu yang Tinggi

Kebiasaan lainnya yang bisa membuat munculnya varises adalah pemakaian baju ketat. Pakaian yang ketat bisa menghambat aliran darah di tubuh. Bila kamu memakai pakaian yang lebih longgar, maka sirkulasi darah kemungkinan akan lebih lancar mengalir ke seluruh tubuh.

Tak hanya pemakaian baju yang ketat, penggunaan sepatu dengan hak tinggi juga dapat memberatkan tumit sehingga aliran darah menjadi terhambat. Nah, untuk menghindari hal ini terjadi, lebih baik kamu menggunakan alas kaki yang normal atau datar untuk memperlancar sirkulasi darah.

7 dari 7 halaman

Olahraga Secara Rutin

Kebiasaan yang sangat ampuh untuk mencegah munculnya varises adalah berolahraga dengan berjalan kaki. Selain itu, melakukan gerakan yoga juga bisa dilakukan untuk mencegah munculnya varises. Pose seperti headstand, shoulder stand, atau legs-up-the-wall bisa kamu praktikkan untuk mencegah munculnya varises.

Ya, gerakan-gerakan ini bisa membantu meregangkan dan mengencangkan otot-otot pada betis dan paha belakang. Otot inilah yang dapat membantu melancarkan sirkulasi pembuluh darah vena.

Nah, setelah melakukan olahraga kesukaan kamu, ada baiknya untuk meluruskan kaki. Selama berolahraga kamu kerap melakukan banyak pergerakan, jadi alangkah baiknya untuk tidak melipat kaki setelah berolahraga.

Kebiasaan melipat kaki setelah berolahraga bisa membuat sirkulasi pembuluh vena terganggu. Maka penting sekali untuk meluruskan kaki, untuk menjaga sirkulasi pembuluh darah vena tetap stabil. Bila ini dilakukan, maka risiko munculnya varises sangat kecil.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini