Sukses

Disebut Mirip, Ini 5 Beda Gaya Penyanyi Malaysia Shiha Zikir dengan Rossa

Banyak yang menyebut Shiha Zikir mirip sekali dengan Rossa, benarkah?

Liputan6.com, Jakarta Rossa merupakan salah satu diva Tanah Air yang cantik memesona. Tak hanya cantik, Rossa juga sangat totalitas terjun di dunia musik Indonesia. Rossa sudah mengeluarkan 14 album sepanjang kariernya.

Sebagai publik figur yang memiliki paras memesona, kini Rossa dianggap netizen memiliki kembaran penyanyi dangdut bernama Shiha Zikir.

Shiha Zikir merupakan penyanyi dangdut berkebangsaan Malaysia, yang namanya tak asing bagi pencinta dangdut Indonesia. Shiha pernah menjadi juara ketiga Dangdut Academy Asia Pertama.

Bila diperhatikan, garis wajah hingga postur tubuh Shiha Zikir memang begitu mirip dengan Rossa. Kemiripan Shiha dengan Rossa bak pinang dibelah dua. Yang pasti keduanya, sama-sama cantik memesona.

Memiliki paras yang dianggap mirip, berikut Liputan6.com rangkum dari Instagram @itsrossa910 dan @shihazikir tentang beda gaya Shiha Zikir dengan Rossa, Rabu (21/9/2019).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 6 halaman

1. Sebagai penyanyi, keduanya memiliki gaya panggung yang berbeda. Dikarenakan membawakan genre pop, penampilan Rossa sedikit lebih glamor dibandingkan Shiha.

3 dari 6 halaman

2. Keduanya juga kerap tampil di atas panggung dengan full makeup. Rossa lebih memilih makeup natural ala Korea sementara Shiha tampil dengan makeup minimalis.

4 dari 6 halaman

3. Seleb yang beda usia 9 tahun ini juga kerap tampil natural. Yang terlihat cukup berbeda ialah gaya rambut keduanya. Rossa tanpa poni, sementara Shiha memiliki poni yang menutupi sebagian dahinya.

5 dari 6 halaman

4. Sangat sulit mencari beda gaya kalau keduanya sudah menguncir rambut. Mungkin yang sedikit berbeda ialah warna rambutnya.

6 dari 6 halaman

5. Gaya OOTD keduanya sama-sama trendi. Shiha memakai kemeja putih, sementara Rossa lebih memilih memakai dress.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini