Sukses

9 Bagian Tubuh yang Tidak Boleh Dipijat, Bisa Berbahaya

Jangan memijat area perut sembarangan, karena memiliki organ dalam yang sensitif.

Liputan6.com, Jakarta Pijat atau urut merupakan salah satu metode penyembuhan atau terapi kesehatan tradisional yang dilakukan dengan cara memberikan tekanan pada bagian tubuh yang terasa sakit. Pijatan yang dilakukan pada tubuh dapat dilakukan secara terstruktur bahkan tidak, menetap atau berpindah. 

Pijat bisa dilakukan dengan memberikan tekanan, gerakan, atau getaran, baik dilakukan secara manual ataupun menggunakan alat mekanis. Namun, enggak semua bagian tubuh dapat dipijat.

Alih-alih ingin meredekan rasa sakit dengan dipijat, justru akan membahayakan kondisinya jika menekan atau memijat bagian tubuh yang tidak disarankan ini. Hal ini dikarenakan bagian tubuh tersebut memiliki banyak saraf dan organ penting di dalamnya yang sensitif jika dipijat sembarangan.

Berikut ada 9 bagian tubuh yang tidak boleh dipijat sembarangan yang telah Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Kamis (28/11/2019).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 5 halaman

Depan Leher dan Samping Leher

Bagian Depan Leher atau Tenggorokan

Bagian tubuh yang tidak boleh dipjat pertama yaitu depan leher atau tenggorokan. Hindari memijat area ini karena memiliki harotis dan saraf mayor.

Hal ini dikarenakan bagian depan leher atau tenggorokan merupakan area masuknya makanan yang memiliki banyak pembuluh darah dan sistem saraf. Terdapat tujuh pembuluh darah dan tiga sistem saraf di bagian tubuh tersebut.

Samping Leher

Walaupun tidak sesensitif seperti bagian depan leher, namun kamu harus tetap memperlakukannya dengan hati-hati.

3 dari 5 halaman

Bola Mata dan Ketiak

Bola Mata

Bagian tubuh ini memang cukup masuk akal untuk mendapatkan pijatan. Pasalnya beberapa orang kerap melakukan pijatan relaksasi dengan menekan bola mata.

Tetapi pastikan kamu melakukannya sendiri, bukan dengan orang lain. Hindari untuk memasukkan jari secara langsung ke mata atau menekannya.

Ketiak

Ketiak merupakan bagian tubuh yang cukup sensitif. Tak heran, beberapa orang kerap sensitif atau geli jika disentuh pada area ini. Hal ini dikarenakan ada banyak saraf, arteri, dan kelenjar getah bening pada ketiak.

Untuk itu, jangan sampai sembarang memijat pada bagian tubuh ini. Jika salah menekannya akan berdampak kelumpuhan pada beberapa bagain tubuh.

4 dari 5 halaman

Lengan Bagian Dalam dan Ujung Siku

Lengan Bagian Dalam

Tepat di bawah ketiak, di sepanjang bagian dalam lengan atas, merupakan area yang cukup sensitif juga. Lengan bagian dalam merupakan area yang sensitif dan dipenuhi saraf di sepanjang tulang lengannya. Menekan terlalu kuat pada area ini tidak disarankan.

Ujung Siku

Bagian tubuh yang tidak boleh dipijat sembarangan selanjutnya ujung siku. Bagian tubuh ini memiliki saraf ulnaris; yang apabila kamu menyentuhnya terlalu keras akan membuat terasa geli atau sakit.

5 dari 5 halaman

Perut, Pangkal Paha, dan Belakang Lutut

Perut

Perut merupakan bagian tubuh yang tidak boleh dipijat sembarangan. Hal ini dikarenakan perut memiliki banyak bagian atau organ penting di bagian dalamnya seperti hati, empedu, limpa, dan lain sebagainya.

Apabila memang ingin memijatnya, lakukan secara lembut di sekitar perut bagian atas di sepanjang tulang rusuk.

Pangkal Paha

Memijat terlalu keras pada bagian tubuh ini akan membuat sirkulasi ke kaki menjadi terganggu. Hal ini dikarenakan area ini memiliki banyak pembuluh darah.

Belakang Lutut

Belakang lutut merupakan bagian tubuh yang sangat sensitif terhadap tekanan. Hal ini dikarenakan area bagian belakang lutut ini sangat lembut dan punya banyak pembuluh darah.

Sistem saraf yang terhubung dengan bagian lutut lainnya membuat bagian tubuh ini tidak boleh dipijat sembarangan.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.