Sukses

6 Potret Kiano Temani Baim Wong Salat di Masjid, Anteng dan Bikin Gemas

Baim Wong ajak Kiano menemaninya salat di masjid pertama kali.

Liputan6.com, Jakarta Kebahagiaan tengah dirasakan oleh seleb Tanah Air, Baim Wong. Pasalnya kini dirinya tengah menikmati peran sebagai seorang ayah. Suami Paula Verhoeven ini dikaruniai anak laki-laki yang diberi nama Kiano Tiger Wong.

Kiano yang lahir pada 27 Desember 2019 lalu ini semakin menggemaskan. Tak heran kalau Baim Wong banyak menghabiskan bersama sang buah hati. Bahkan pemilik nama asli Muhammad Ibrahim ini baru saja mengajak Kiano ke masjid.

Ini pertama kalinya Baim mengajak Kiano ke masjid untuk menemaninya salat. Hal tersebut terungkap lewat postingan terbaru Baim Wong di Instagram. Sambil membawa perlengkapan bayi, pria 38 tahun ini menidurkan Kiano tepat di sampingnya salat.

"@kianotigerwong pertama kali ke mesjid. Nemenin papahnya sholat. (Love) Allah," tulis Baim Wong di Instagram.

Dalam unggahan berupa video tersebut memperlihatkan Kiano begitu anteng. Selesai salat, Kiano tersenyum ke arah ayahnya yang membuat netizen gemas. Postingan Baim dikomentari banyak netizen dan juga artis yaitu Rossa.

Berikut ini 6 momen Baim Wong saat mengajak Kiano pertama kali ke masjid, dirangkum dari Instagram @baimwong oleh Liputan6.com, Rabu (26/2/2020).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 7 halaman

1. Suasana di dalam masjid saat Baim Wong mengajak Kiano untuk menemaninya salat.

3 dari 7 halaman

2. Kiano menemani sang ayah di masjid terungkap lewat unggahan Baim Wong di Instagram.

4 dari 7 halaman

3. Kiano tampak anteng saat Baim Wong sedang salat.

5 dari 7 halaman

4. Begitu selesai salat, Kiano masih tenang sambil menatap ayahnya.

6 dari 7 halaman

5. Meski baru pertama kali ke masjid, Kiano tampak anteng dan menggemaskan.

7 dari 7 halaman

6. Tak hanya netizen yang gemas, penyanyi Rossa juga meninggalkan komentar di Instagram Baim Wong.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.