Sukses

3 Cara Membuat Minyak Lintah Sendiri di Rumah dan Manfaatnya Menurut Ahli

Cara membuat minyak lintah sendiri di rumah mudah dipraktikkan.

Liputan6.com, Jakarta Cara membuat minyak lintah sendiri ini sepertinya memang perlu sekali dijelaskan. Pasalnya harga minyak lintah sudah mencapai ratusan ribu hingga jutaan rupiah. Minyak lintah yang paling terkenal adalah minyak lintah dari Papua. Hewan lintah dikenal sebagai hewan melata yang sejak ratusan tahun yang lalu, dipercaya efektif dalam penyembuhan berbagai jenis penyakit. Terutama penyakit yang berkaitan dengan peredaran darah.

Maka dari itu cara membuat minyak lintah sendiri bisa menjadi catatan buat kamu yang memiliki masalah dalam peredaran darah. Sebagian orang mungkin jijik dengan hewan lintah ini, karena lendirnya terutama dan tekstur tubuhnya yang lembek. Nah cara membuat minyak lintah sendiri ini juga diperlukan mengingat ada banyak sekali kandungan zat dalam air liur lintah yang baik untuk kesehatan.

Beberapa kandungan minyak lintah adalah hirudin yang mengandung 65 asam amino yang berfungsi menghambat pembekuan darah. Kemudian histamin untuk memperlebar pembuluh darah. Enzim Calin untuk mencegah infeksi dan menyembuhkan luka. Carboxypeptidase A Inhibitor untuk melancarkan aliran darah. Serta Kolagen untuk menghambat penuaan dini dan mencegah kerutan.

Hewan lintah yang paling terkenal untuk pengobatan adalah Hirudo Medicinalis. Sedangkan dalam proses pembuatan minyak lintah ini akan menggunakan lemak lintah yang akan diekstrak menjadi minyak. Namun, hingga sampai saat ini belum ada penelitian mengenai manfaat minyak lintah untuk kesehatan.

Begitu juga ada efek samping dari penggunaan minyak lintah yang harus diperhatikan, ada baiknya konsultasikan dulu dengan dokter sebelum menggunakannya. Nah berikut cara membuat minyak lintah sendiri yang sudah Liputan6.com, Kamis (26/3/2020) rangkum dari berbagai sumber.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 5 halaman

Cara Membuat Minyak Lintah Sendiri

Bahan pertama yang perlu dipersiapkan adalah hewan lintah. Lintah ini adalah hewan yang hidup di daratan, air tawar, dan laut.

Setelah lintah sudah disiapkan, kemudian siapkan alat penggorengan. Panaskan penggorengan sambil mencuci lintah yang sudah disiapkan.

Nah kemudian goreng lintah setengah matang. Setelah itu tiriskan lintah yang sudah digoreng di dalam sebuah wadah.

Selesai ditiriskan, jemur lintah di bawah sinar matahari sampai lintah meleleh dan menjadi minyak.

3 dari 5 halaman

Cara Membuat Minyak Lintah Sendiri

Seperti cara pertama, siapkan dulu hewan lintah yang masih segar di daratan, air tawar seperti sawah, atau juga bisa di laut.

Kemudian cari buah kelapa tua sesuai dengan yang dibutuhkan. Kelapa tua tersebut kemudian dibuat lubang di atasnya. Tujuan dibuat lubang ini untuk jalan memasukkan lintah ke dalam kelapa tua ini.

Nah kemudian masukkan masing-masing 7 ekor lintah di buah kelapa tua yang sudah di siapkan. Lalu tutup lubang buah kelapa menggunakan kain kasa. Tujuan ditutup dengan kain kasa ini agar lintah tetap bisa hidup.

Taruh buah kelapa yang berisi lintah di tempat teduh selama satu bulan. Nah pada kurun waktu tersebut 7 lintah tersebut akan saling makan. Akan ada satu lintah yang bisa bertahan.

Setelah satu bulan, pecahlah kelapa tersebut dan siapkan seng yang panas. Tujuannya untuk melelehkan lintah yang ada di dalam buah kelapa hingga menghasilkan minyak lintah.

4 dari 5 halaman

Cara Membuat Minyak Lintah Sendiri

Cara ketiga untuk membuat minyak lintah ini sedikit berbeda dengan cara pertama dan kedua. Karena bahan yang digunakan bukan hanya lintah tetapi juga belut.

Langkah pertama, siapkan dua ekor belut yang masih segar. Kemudian potong kedua kepala belut tersebut. Setelah dipotong, siapkan alat pemanggang untuk memanggang kepala belut yang sudah dipotong. Kemudian panggang kepala belut hingga menjadi arang.

Selanjutnya geruslah atau tumbuklah kepala belut ini sampai menjadi bubuk yang halus. Kemudian barulah siapkan 10-20 ekor lintah yang masih segar dan tumbuhan benalu daun cemara. Setelah itu tumbuk juga benalu daun cemara yang sudah disiapkan.

Setelah benalu daun cemara ditumbuk, saring dan ambil sarinya. Barulah arang tumbukan kepala belut tadi dicampurkan dengan sari benalu daun cemara. Setelah tercampur, tambahkan minyak kemiri dan aduk sampai rata.

Kalau sudah tercampur, tambahkan lintah segar yang sudah disiapkan tadi. Pendam lintah di dalam campuran bubuk arang belut dan sari benalu daun cemara.

5 dari 5 halaman

Minyak Lintah Menurut Ahli Kesehatan

Manfaat minyak lintah ini memang belum diteliti oleh pakar kesehatan. Belum jelas pula manfaatnya jika diterapkan dalam tubuh.

"Sayangnya, minyak lintah belum bisa dibilang memiliki manfaat kesehatan, karena segala sesuatu yang dianggap bisa bermanfaat bagi kesehatan harus melalui penelitian medis, harus diterima secara umum terlebih dahulu oleh para ahli," ujar dr. Alvin Nursalim SpPD.

Tetapi meski demikian menurut dr. Alvin Nursalim SpPD, minyak lintah masih bisa dikategorikan sebagai pengobatan alternatif di daerah tertentu.

“Tapi, lagi-lagi dari kacamata medis, efeknya belum bisa dikatakan. Apalagi untuk memperbesar penis," tambahnya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini