Sukses

Potret 5 Anak Seleb Ikut Ibadah Salat Tarawih, Gemas Banget

Jalankan ibadah tarawih di rumah, para anak seleb ini nampak lucu dan menggemaskan.

Liputan6.com, Jakarta Selama bulan suci Ramadhan, umat Islam diwajibkan untuk menunaikan ibadah puasa. Selain itu, untuk menambah amalan, disunnahkan pula untuk menunaikan ibadah tarawih usai salat Isya.

salat tarawih tentunya merupakan salah satu momen yang telah ditunggu-tunggu oleh umat Islam selama bulan Ramadhan. Meski tak bisa jalankan ibadah di masjid, hal tersebut tak jadi halangan untuk tetap beribadah. Tak terkecuali bagi para anak-anak seleb Tanah Air.

Meskipun di usianya yang masih sangat muda, mereka dengan cerita mengikuti orang tuanya untuk menunaikan ibadah salat tarawih. Seperti halnya, Sada Aminahanara, putri dari presenter Fitri Tropica.

"My 1st taraweeh. Kata Mama sama Papi klo ga ada Corona, paling seru taraweh di mesjid. Semoga tahun depan bisa sama sama taraweh di mesjid ya. Aamiin," tulis Fitri Tropica pada akun Instagram khusus sang anak @sada_aminahanara, Sabtu (25/4/2020).

Selain Sada, masih ada beberapa anak seleb lainnya yang tak kalah gemas tatkala ikut ibadah salat tarawih. Seperti apakah potretnya? Berikut selengkapnya dirangkum dari berbagai sumber oleh Liputan6.com, Selasa (28/4/2020).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 6 halaman

1. Pada Ramadhan kali ini, menjadi kali pertama bagi Sada Aminahanara, putri dari Fitri Tropica untuk jalankan ibadah tarawih.

3 dari 6 halaman

2. Tunaikan ibadah sholat tarawih bertiga, Vania Athabina nampak menggemaskan mengenakan mukena.

4 dari 6 halaman

3. Usai sholat tarawih, Ayu Ting Ting tak luput untuk mengabadikan momen bersama Bilqis.

5 dari 6 halaman

4. Meskipun usianya masih muda, Dewa dan Sakha kompak ikut sang ibunda untuk tunaikan ibadah tarawih.

6 dari 6 halaman

5. Potret Arsya Hermansyah usai tunaikan ibadah salat tarawih, bungsu dari 4 bersaudara ini nampak menggemaskan kenakan sarung.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini