Sukses

Beda Penampilan 6 Seleb Hollywood di Instagram Vs Kehidupan Nyata, Bikin Pangling

Beda penampilan di Instagram dan dunia nyata para seleb Hollywood.

Liputan6.com, Jakarta Menjadi seorang publik figur terkenal, tentunya penampilan merupakan salah satu hal yang sangat diperhatikan. Terlebih lagi jika sudah berkarier sebagai artis Hollywood. Tampil secara publik membuat sang artis harus totalitas dalam berpakaian agar menarik dan tampil penuh gaya.

Namun beberapa artis tertangkap kamera memiliki penampilan yang berbeda saat ditemui langsung dengan foto yang ada di media sosial. Tak bisa dipungkiri memang sesekali foto yang ada di media sosial seperti Instagram sudah diedit dengan berbagai filter maupun permainan makeup yang bikin pangling.

Dilansir dari Brightside, beberapa foto artis Hollywood ini dibandingkan antara foto di media sosial dengan foto di dunia nyata. Foto tersebut juga diambil dalam hari yang sama. Meski diambil di hari yang sama, namun hasilnya pun cukup membuat pangling.

Berikut ini Liputan6.com rangkum, 6 potret beda penampilan artis Hollywood saat foto di Instagram vs dunia nyata yang dirangkum dari Brightside, Senin (11/5/2020). 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 7 halaman

1. Penampilan Katy Perry cukup berbeda saat foto yang diunggah di Instagram dengan foto aslinya.

3 dari 7 halaman

2. Begitu pula dialami oleh artis Karen Gillan, wajah aslinya tampak jauh lebih pucat.

4 dari 7 halaman

3. Gaya Karlie Kloss bikin pangling lantaran kedua foto ini memperlihatkan wajahnya yang berbeda saat difoto dari angle yang berbeda.

5 dari 7 halaman

4. Meski diambil di hari yang sama, penampilan supermodel Gigi Hadid antara di Instagram dan dunia nyata cukup berbeda.

6 dari 7 halaman

5. Wajah Charlize Theron tampak lebih muda bak boneka di Instagram.

7 dari 7 halaman

6. Makeup dan busana yang sama, namun penampilan Adriana Lima tampak berbeda dari kedua foto tersebut.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.