Sukses

Potret 4 Mushaf Al-Quran Terbesar di Dunia, Salah Satunya di Palembang

Al-quran berikut ini memiliki ukuran yang raksasa,terbuat dari beragam media mulai dari kayu hingga kuit domba.

Liputan6.com, Jakarta Al-quran merupakan kitab suci bagi umat Islam di seluruh dunia. Dalam kitab ini berisi wahyu Allah tentang tuntunan dan larangan bagi umat muslim dalam menjalani kehidupan.

Kitab ini sering di baca sebelum maupun sesudah menjalankan ibadah shalat. Biasanya, Al-quran berbentuk buku yang mudah di bawa dan diletakkan di dalam tas.

Namun, bagaimanakah jadinya jika Al-quran memiliki ukuran yang raksasa? Seperti halnya Bayt Alquran Al Akbar di Palembang. Tertulis di atas 40 meter kubik kayu, menjadikan mushaf ini salah satu yang terbesar di dunia.

Selain Al-quran Al-Akbar masih ada beberapa mushaf lain yang berukuran raksasa di penjuru dunia. Seperti apa? Berikut ulasan selengkapnya dirangkum dari berbagai sumber oleh Liputan6.com, Rabu (13/5/2020).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 5 halaman

1. Al-Quran Al-Akbar di Palembang

Bayt Alquran Al Akbar merupakan museum Alquran terbesar di dunia. Mushaf ini berlokasi di Palembang, Sumatera Selatan yang kini menjadi salah satu destinasi wisata religi terfavorit.

Di buat selama kurang lebih 7 tahun dari 2002 hingga 2009, Al-quran ini menghabiskan kurang lebih 40 meter kubik Kayu Tembesu.

3 dari 5 halaman

2. Handmade Al-Quran milik Saad Mohammed

Seorang seniman kaligrafi asal Mesir bernama Saad Mohammed berhasil menuliskan mushaf Al-Quran terpanjang di dunia dengan tulisan tangannya sepanjang 700 meter.

Al-quran ini membutuhkan waktu pembuatan selama kurang lebih 3,5 tahun dan menggunakan dana pribadi dari Saad. Pada Al-Quran tersebut, sang seniman juga melengkapinya dengan kaligrafi yang dihiasi dengan motif khas Islam yang dicat indah.

 

4 dari 5 halaman

3. Al-quran berlapiskan emas di Kazan, Rusia.

Tak ingin kalah dari negara lain, Komunitas Muslim di Rusia pun berhasil membuat Al-Quran terbesar di dunia. Dengan berat 8 ton dan total halaman mencapai 632 lembar, menggunakan kertas sebagai halamannya.

Hal lain yang menarik dari Al-quran ini adalah sampulnya yang terbuat dari perunggu dan batu semi mulia dan bertatahkan phyanite, daun giok, emas dan perak. Awalnya Al-quran ini ditempatkan di masjid Kazan, Tatarstan, namun pada tahun 2011, dipindahkan ke Bolgary. 

5 dari 5 halaman

4. Al-Quran Raksasa di Pusat Kebudayaan di Kabul, Afganistan

Sama halnya dengan Rusia, di Afghanistan juga terdapat Al-quran berukuran raksasa dengan sampul yang berlapiskan emas. Mushaf ini memiliki berat lebih dari 1000 pound dan membutuhkan waktu pengerjaan kurang lebih 5 tahun.

Terdiri dari 218 halaman, setiap lembarnya berukuran 7,5 meter X Lebar 5,1 meter. Kini Al-quran ini berada di Ruangan dan gedung khusus Pusat Kebudayaan di Kabul, Afganistan.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.