Sukses

6 Potret Terbaru Raeni, Mahasiswi yang Wisuda Diantar Ayahnya Naik Becak

Kisahnya dulu viral, kini Raeni telah lulus S3 dari Universitas Birmingham, Inggris.

Liputan6.com, Jakarta Nama Raeni pernah viral dan mencuri perhatian publik. Pasalnya, mahasiswi alumni Universitas Negeri Semarang (UNNES) ini pernah menjadi sorotan lantaran ayahnya seorang penarik becak. Putri seorang tukang becak ini membuat publik berdecak kagum karena berhasil lulus sarjana dengan nilai Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) 3,96.

Cerita tentang Raeni menarik perhatian, karena dirinya diantar wisuda oleh bapaknya dengan menggunakan becak dari Kendal ke Semarang pada 2014 lalu. Kisah kesuksesan Reani yang menjadi wisudawati terbaik walaupun ayahnya seorang tukang becak ini juga menarik perhatian Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono.

Kini, wanita yang berasal dari Langenharjo, Kecamatan Kendal, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah ini semakin sukses dan menginspirasi. Setelah lulus dari UNNES, Raeni melanjutkan pendidikan S2 nya di University of Birmingham Inggris. Pada tahun 2016, dirinya lulus dari Universitas ternama di Inggris ini dan mengabdikan dirinya sebagai dosen di Fakultas Ekonomi UNNES.

Pada tahun 2018, Raeni melanjutkan pendidikan S3 nya di Universitas yang sama saat dirinya menempuh pendidikan S2. Direncanakan pada 1 Oktober 2018, Raeni akan mulai kuliah dengan beasiswa lanjutan Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP). 

Kini, anak tukang becak yang selalu menginspirasi ini semakin sukses dan mencuri perhatian. Kisah kesuksesannya menjadi inspirasi banyak orang. Tak jarang Raeni membagikan momen manis saat dirinya menjadi seorang mahasiswa di universitas ternama Inggris. Berikut Liputan6.com merangkum dari Instagram @raeni_raeni tentang potret terbaru Raeni anak tukang becak yang semakin sukses, Rabu (3/6/2020).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 7 halaman

1. Ini dia potret terbaru Raeni, anak tukang becak yang meraih gelar doktor dan semakin sukses.

3 dari 7 halaman

2. Walaupun ayahnya seorang penarik becak, Raeni berhasil mendapatkan gelar wisudawati terbaik pada tahun 2014.

4 dari 7 halaman

3. Lama tak terdengar kabarnya, rupanya wanita yang mengabdikan diri sebagai dosen di Fakultas Ekonomi UNNES ini semakin sukses.

5 dari 7 halaman

4. Setelah lulus dari Universitas Negeri Semarang, wanita yang berasal dari Kendal, Jawa Tengah ini melanjutkan pendidikan S2 dan S3 nya di University of Birmingham Inggris.

6 dari 7 halaman

5. Wanita yang melanjutkan pendidikan S2 dan S3 di Inggris ini pun memberikan inspirasi untuk seluruh anak muda di Indonesia.

7 dari 7 halaman

6. Ini adalah potret hangat Raeni bersama kedua orang tuanya saat perayaan Idul Fitri lalu

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini