Sukses

6 Fitur Stik PS5, Semakin Nyaman Digunakan

Untuk menunjang performa ketika bermain game maka Sony telah menyiapkan berbagai fitur stik PS5 ini.

Liputan6.com, Jakarta Fitur stik PS5 ini sudah banyak bermunculan rumornya di jagat dunia maya. Meski begitu, kemungkinan benar atau tidaknya fitur stik PS5 sudah semakin jelas, sebab dari pihak Sony sebagai pengembang PlayStation pun juga telah melakukan rilis resmi mengenai teknologi terbaru dari stik PS5 ini.

Berbagai fitur stik PS5 ini seakan menjadi hal yang sangat ditunggu oleh masyarakat pecinta game, disamping dari PS5 secara keseluruhan pastinya. Sebab, stik atau yang juga disebut controller ini, memang menjadi alat utama dalam bermain sebuah game yang ada di PlayStation.

Tanpa sebuah stik, maka sudah pasti Anda tidak bisa bermain game yang ada di PlayStation tersebut. Akan tetapi, bukan berarti stik tersebut hanya untuk main game saja, bahkan performa dari stik yang baik akan sangat berpengaruh terhadap kelancaran bermain game di PlayStation. 

Sony tampaknya tidak ingin pengalaman bermain sebuah game dalam PlayStation menjadi sebuah pengalaman yang tidak menyenangkan, oleh sebab itu Sony melakukan inovasi yang cukup banyak dan memberi perubahan baik dari desain dan performa yang cukup signifikan pada stik PS5 ini.

Nah, mungkin Anda penasaran dengan apa saja fitur stik PS5 terbaru tersebut. Di bawah ini Liputan6.com telah merangkum berbagai fitur stik PS5 tersebut yang didapat dari berbagai sumber, Kamis (18/6/2020).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 7 halaman

1. Desain Dua Warna dan Letak Pencahayaan Baru

Salah satu fitur stik PS5 yang mudah untuk dilihat yaitu adanya perubahan warna pada stik ini. Adanya perubahan pada warna stik PS5 memang menjadikan tampilan dari stik ini lebih sedap dipandang mata, apalagi jika melihat desain stik PlayStation dari tahun ke tahun yang didominasi warna gelao seperti abu-abu dan hitam. Selain itu, warna stik ini juga bermaksud agar serasi dengan warna yang diusung oleh PlayStation 5.

Lalu, tampilan pada stik ini juga semakin dipercantik dengan adanya pencahayaan yang letaknya di antara tombol stik. Adanya pencahayaan ini memang cukup membantu ketika dalam kondisi gelap.

3 dari 7 halaman

2. Bentuk Tebal dan Ergonomis

Fitur stik PS5 selanjutnya akan membuat para pemain game semakin nyaman ketika bermain. Hal ini disebabkan bentuk dari stik PS5 ini yang lebih tebal jika dibandingkan dengan pendahulunya. Bentuk yang cukup tebal ini baru ini juga dianggap lebih ergonomis dan membuat para pemain game bisa lebih lama dalam memegang stik.

4 dari 7 halaman

3. Penggunaan Port USB-C

USB-C memang sudah mulai merambah ke berbagai teknologi yang ada saat ini. Dan tampaknya Sony tidak mau ketinggalan dalam penggunaan teknologi terbaru ini. Beberapa teknologi yang telah menggunakan USB-C ini seperti smartphone salah satunya. Penggunaan USB-C di smartphone memang sudah diakui memiliki banyak sekali keuntungan, seperti pengisian daya dan transfer data yang lebih cepat.

Begitu juga dengan penyematan USB-C di stik PS5 ini, sebab penggunaan USB-C pada stik PS5 akan semakin mempercepat pengisian daya pada stik ini. Hal ini sangat diperlukan karena baterai pada stik ini memiliki kapasitas yang lebih besar.

5 dari 7 halaman

4. Hilangnya Tombol Share

Fitur stik PS5 selanjutnya, yaitu dihilangkannya tombol 'share' pada stik PS5. Ternyata Sony memang sengaja membuang desain 'share' tersebut, akan tetapi tidak dengan konsepnya. Saat ini tombol 'share' tersebut berganti menjadi tombol 'create'.

Bukan tanpa alasan Sony mengganti desain tombol ini, sebab menurut pihak Sony para pemain game diharapkan tidak hanya 'share' atau berbagi pengalaman bermain sebuah game saja, namun juga ikut menciptakan konten unik dalam game yang sedang dimainkan dan berbagi konten unik yang telah dibuat tersebut.

6 dari 7 halaman

5. Fitur Adaptive Triggers

Mungkin fitur stik PS5 ini menjadi yang cukup menarik bagi banyak pecinta game. Sebab fitur Adaptive Triggers ini akan memungkinkan pemain untuk merasakan bagaimana sensasi sesungguhnya yang sedang dilakukan oleh karakter dalam game tersebut.

Maksudnya, para pemain game akan sangat mungkin merasakan tegangan dari busur panah yang sedang di tarik. Atau para pemain juga dapat merasakan sensasi menarik pelatuk senapan pada game-game perang. Sudah pasti fitur ini sangat ditunggu-tunggu oleh banyak pemain game, karena dapat memberi pengalaman bermain game yang lebih menyenangkan layaknya di dunia nyata.

7 dari 7 halaman

6. Memiliki Mic Internal

Fitur stik PS5 ini juga sangat membantu para pemain game, terutama saat bermain sebuah game bersama partner. Sebab fitur stik PS5 ini akan memberi kemudahan dalam berkomunikasi tanpa menggunakan headset tambahan. Sebenarnya pada stik generasi sebelumnya juga terdapat fitur mic internal ini, namun secara kualitas memang mic yang ada saat ini telah diperbaiki dan disempurnakan, sehingga kualitas yang dihasilkan tentunya akan semakin baik.

Jadi, bagaimana menurut Anda fitur stik PS5 di atas? Tentunya sangat menarik dan membuat tidak sabar untuk segera dicoba. Namun, masyarakat di seluruh dunia masih harus menunggu dalam waktu dekat rilis resmi serta informasi mengenai berapa harga yang dibanderol pada PlayStation 5 ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini