Liputan6.com, Jakarta Ayu Ting Ting dikenal sebagai salah satu selebriti yang punya penampilan menarik. Berprofesi sebagai seorang publik figur tentu membuatnya harus memikirkan penampilan dari ujung kaki hingga ujung kepala. Bahkan Ayu juga tak ragu menjajal berbagai warna softlens untuk melengkapi penampilannya.
Baca Juga
Seperti baru-baru ini penampilan pedangdut sekaligus presenter ini menyita perhatian publik. Pasalnya, ibunda Bilqis itu memperlihatkan wajah cantiknya dengan menggunakan softlens berwarna biru muda lewat akun Instagram pribadi.
Rupanya soflents yang digunakan Ayu tersebut bukanlah asli, melainkan filter di Instagram. Namun potret pelantun lagu Alamat Palsu ini berhasil menjadi sorotan netizen. Banyak warganet yang menyebut penampilan wanita asal Depok dengan mata biru mirip dengan seleb cantik, Cinta Laura.
Tak hanya itu, di beberapa penampilannya banyak yang menyebut Ayu memang mirip dengan Cinta Laura. Mulai dari gaya rambut dan makeupnya. Berikut gaya Ayu Ting Ting yang disebut mirip Cinta Laura dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, Senin (29/6/2020).