Liputan6.com, Jakarta Sarasefeika Kesha Ratuliu atau yang lebih dikenal dengan nama Kesha Ratuliu sepertinya tengah mulai disibukkan dengan persiapan pernikahannya dengan Adhi Permana. Pasalnya, melalui akun Instagram keduanya, Kesha dan Adhi diketahui tengah melakukan pemotretan prewedding.
Baca Juga
Pada sesi prewedding pertamanya, Kesha Ratuliu dan Adhi Permana memilih untuk melakukannya di alam terbuka. Pasangan yang telah melangsungkan acara lamaran pada 9 November 2019 ini pun melakukan prewedding di Bali.
Melakukan pemotretan prewedding di alam terbuka, penampilan pasangan selebriti ini pun terlihat cukup casual. Meski begitu, baik Kesha maupun sang calon suami tetap terlihat menawan dengan style yang cukup sederhana.
Penasaran bagaimana proses prewedding pertama keduanya? Dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, berikut ini beberapa potret prewedding Kesha Ratuliu dan Adhi Permana, Kamis (1/10/2020).