Sukses

Diego Maradona Meninggal Dunia, Ini 6 Ungkapan Duka Cita Pesepak Bola Dunia

Legenda sepak bola Diego Maradona meninggal karena serangan jantung

Liputan6.com, Jakarta Dunia sepak bola saat ini tengah berkabung, legenda sepak bola asal Argentina Diego Maradona meninggal dunia karena serangan jantung pada Rabu (25/11/2020). Sebelumnya, ia pun menjalani operasi otak di Tigre lalu dikabarkan meninggal dunia.

Selain itu, Diego Maradona sendiri pernah dirawat di rumh sakit beberapa waktu belakangan. Yaitu pada Januari 2019 akibat pendarahan internal di perut. 

Meninggalnya pesepak bola berjuluk Gol Tangan Tuhan tersebut pun membuat keluarga dan saudara berduka. Begitu pula dengan para fans hingga pesepak bola dunia lainnya.

Baik dari para bintang rumput hijau pun mengucapkan ungkapan dukanya yang mendalam dengan kepergiannya legenda tersebut. Berikut 6 ungkapan duka cita pesepak bola dunia atas meninggalnya Diego Maradona yang Liputan6.com kutip dari berbagai sumber, Kamis (26/11/2020).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 7 halaman

1. Cristiano Ronaldo tulis duka cita bahwa Diego Maradona tinggalkan warisan tanpa batas

Cristiano Ronaldo merupakan salah satu bintang sepak bola yang cukup dekat dengan Diego Maradona. Usai kepergian Diego Maradona Cristiano Ronaldo pun sebut bahwa Maradona tinggalkan warisan tanpa batas.

3 dari 7 halaman

2. Duka mendalam diungkapkan Lionel Messi yang kerap disebut penerus Maradona

Bintang sepak bola asal Argentina, tulis dalam ungkapan duka citanya bahwa Maradona tidak pergi melainkan abadi. Banyak momen indah telah dilalui kedua pesepak bola ini dan Lionel Messi pun kerap disebut sebagai penerus dari pesepak bola berjuluk Gol Tangan Tuhan tersebut.

4 dari 7 halaman

3. Sergio Aguero ialah mantan menantu yang tidak akan pernah melupakan Maradona

Diketahui bahwa Sergio Aguero merupakan mantan menantu dari Maradona. Ia pernah menikah dengan putri bungsu Maradona Giannina. Aguero pun merupakan ayah dari cucu pertama Maradona, Benjamin.

Dalam cuitan Twitternya ia pun tulis ungkapan duka atas meninggalnya legenda sepak bola tersebut.

""Kami tidak akan pernah melupakanmu. Kamu akan selalu bersama kami. GraciasDiego. RIP."" cuit Sergio Aguero dalam Twitternya.

5 dari 7 halaman

4. Zlatan Ibrahimovic, sebut Diego Maradona pemain sepak bola berbakat sepanjang masa

Sebagai legenda sepak bola, kepergiannya memang membuat para pesepak bola lainnya kehilangan. Apalagi yang pernah berhubungan langsung dengan Diego Maradona. Seperti Zlatan Ibrahimovic yang tulis keterangan Instagram bahwa Maradona tetap hidap selamanya.

"Maradona tidak mati, dia abadi. Tuhan memberi dunia pemain sepak bola berbakat terbaik sepanjang masa. Dia akan hidup selamanya" tulis Zlatan Ibrahimovic dalam keterangan Instagramnya.

6 dari 7 halaman

5. David Beckham puji Diego Maradona sebagai pesepak bola jenius

Ketenaran Diego Maradona memang menjangkau seluruh dunia. Baik pemain Amerika Latin hingga Eropa pun merasa kehilangan. David Beckham juga demikian.

"Hari yang menyedihkan untuk Argentina dan hari yang menyedihkan untuk sepak bola saat kami merayakan kebesaran dari apa yang diberikan pria ini kepada kami ... Seseorang yang bermain dengan penuh semangat, semangat dan tidak kurang dari seorang jenius murni .. Saya sangat bersemangat untuk bertemu Diego dan kita semua akan merindukannya RIP" tulis David Beckham dalam keterangan Instagramnya.

7 dari 7 halaman

6. Pele sebut Maradona sebagai seorang sahabat dan berharap suatu hari nanti bermain sepak bola bersama di langit

Pele dan Maradona merupakan nama besar dalam dunia sepak bola. Keduanya pun kerap disandingkan dan dibandingkan dalam hal sepak bola. Namun keduanya pun merupakan sahabat.

"Betapa kabar yang menyedihkan. Saya kehilangan sahabat yang luar biasa dan dunia kehilangan legenda. Ada banyak yang bisa dikatakan. Namun, saat ini, semoga Tuhan memberikan kekuatan kepada anggota keluarganya. Saya harap, suatu hari nanti, kami bisa bermain sepak bola bersama di langit"  Tulis Pele dalam keterangan Instagramnya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini