Sukses

Sempat Tertunda, Ini 6 Momen Resepsi Pernikahan Steffy Eks Cherrybelle

Setelah sempat tertunda karena pandemi, akhirnya Resepsi Steffy Ai dan kekasih diselenggarakan pada Jumat (27/11/2020).

Liputan6.com, Jakarta Setelah sempat tertunda beberapa waktu lalu akibat wabah virus Corona Covid-19, akhirnya Steffy eks Cherrybelle dan Temmy Ferdiawan Setyadi berhasil menggelar pesta pernikahannya pada Jumat (27/11/2020).

Pernikahan dua sejoli tersebut awalnya direncanakan akan digelar pada 18 April 2020 lalu di Bali. Namun, akhirnya batal agar dapat memutus mata rantai penyebaran virus ini. Ketika sudah memasuki era New Normal, akhirnya pesta pernikahan bisa digelar di Kamaya Bali Weddings. 

Pernikahan Steffy eks Cherrybelle tersebut, dimulai dengan momen pemberkatan yang digelar secara mewah dengan latar belakang hamparan laut lepas dan dekorasi bunga yang meriah. Dalam pesta ini, dihadiri pula oleh para eks member Cherrybelle yang bertugas sebagai bridesmaids.

Seperti apakah momen pernikahan Steffy eks Cherrybelle dan Temmy Ferdiawan Setyadi? Berikut selengkapnya dirangkum dari berbagai sumber oleh Liputan6.com, Selasa (1/12/2020).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 7 halaman

1. Setelah acara pemberkatan dan mengikat janji suci di sore hari, acara dilanjutkan dengan pesta resepsi di malam hari.

3 dari 7 halaman

2. Di pesta resepsi ini, Steffy nampak mengenakan gaun putih dengan model off shoulder, sedangkan Temmy mengenakan jas berwarna krem.

4 dari 7 halaman

3. Para eks member Cherrybelle juga turut menghadiri pesta pernikahan Steffy sebagai bridesmaids.

5 dari 7 halaman

4. Sedangkan para best man berasal dari sahabat Temmy kompak mengenakan setelan rompi berwarna krem.

6 dari 7 halaman

5. Pesta pernikahan dan resepsi ini digelar pada Jumat (27/11/2020) di Kamaya Bali Weddings.

7 dari 7 halaman

6. Selain menggelar pesta, Steffy dan Temmy sempat menyuguhkan tarian untuk para tamu undangan.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini