Sukses

Viral Bule Terdampar di Bali Selama 8 Bulan, Bertahan Hidup dengan Jualan Teh

Bule ini bekerja seadanya untuk bertahan hidup.

Liputan6.com, Jakarta Pandemi Corona Covid-19 membawa dampak buruk bagi banyak orang di berbagai negara. Selain itu, banyak sektor pula yang mengalami keterpurukan akibat pandemi global tersebut. Seperti halnya dengan sektor pariwisata yang saat ini seakan mati suri.

Wisatawan yang ingin berlibur ke berbagai negara tidak dapat melakukan perjalanannya. Bahkan ada pula wisatawan yang tidak bisa pulang ke negara asalnya dan terpaksa bertahan hidup dengan bekerja seadanya. Tentu bertahan hidup di negara orang lain tidaklah mudah. Apalagi tujuan awal ke negara tersebut adalah untuk berwisata. 

Seperti yang dialami oleh dua bule asal Rusia ini. Keduanya kini tinggal di Bali karena tidak bisa pulang ke negara asalnya, akibat pandemi Corona Covid-19. Warga Rusia tersebut terpaksa bertahan hidup dengan bekerja seadanya, yakni berjualan teh.

Kisah dua bule ini menjadi viral di media sosial setelah seorang pengguna TikTok dengan akun @joellegabriella_ mengunggah video beberapa waktu lalu. Pada video itu Joelle mengatakan bahwa ia dan temannya bertemu dengan dua orang bule di sebuah restoran fast food di kawasan Pantai Amed, Karangasem, Bali.

Salah seorang bule itu kemudian bertanya kepada Joelelle dan temannya darimana ia berasal. Teman Joelle mengatakan bahwa dirinya berasal dari Rusia. Bule itu pun kaget karena rupanya ia juga berasal dari negara yang sama dengannya. Bule itu menceritakan kepada Joelelle dan temannya bahwa ia telah terdampar di Bali dari bulan Maret lalu.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Berusaha Bertahan Hidup di Bali

@joellegabriella_

Reply to @xavnn Semoga dia bisa balik ke negaranya yaa amin #fyp #bule #terdampar #covid19

♬ Get You The Moon - Kina

Sebelumnya bule itu dan teman-temannya berencana akan berkunjung ke sejumlah negara. Namun karena pandemi Corona Covid-19, bule-bule tersebut akhirnya tidak dapat melanjutkan perjalanannya dan tinggal di Bali untuk sementara waktu.

"Jadi ceritanya waktu aku lagi makan siang sama teman aku, tiba-tiba aku disamperin sama orang ini. Dia nanya kita dari mana. Dia bilang juga dari Rusia dan dia sekaget itu, ternyata dia juga dari Rusia. Dan dia cerita kalau dia dan teman-temannya sudah terdampar dari bulan Maret di Bali. Dia tidak bisa pulang karena tadinya ia kayak mau pergi ke beberapa negara gitu guys," ungkap Joelelle seperti dikutip oleh Liputan6.com dari akun TikTok @joellegabriella_.

Bule dari Rusia tersebut nampak tidak menggunakan alas kaki. Keduanya berpenampilan seadanya dan seakan tak terawat. Hal itu membuat Joelle merasa kasihan dengan kedua bule tersebut.

"Aku saat lihat kondisinya kayak kasihan banget. Gak pake sendal dan kayak bener-bener ga kerawat banget," lanjut Joelle.

Joelle juga menceritakan bahwa kedua bule itu berusaha bertahan hidup di Bali dengan bekerja seadanya. Bule-bule itu bertahan hidup dengan berjualan teh yang ditawarkan ke turis-turis dan warga lokal.

"Jadi singkat cerita ia minjem charger kita karena selama ini hanphonenya mati. Dia juga cerita bisa bertahan hidup selama delapan bulan dengan bekerja sebisa dia. Seperti berjualan teh dengan berjalan kaki dengan ditawarkan ke turis-turis dan warga lokal. Aku gabisa bayangin di posisi dia terdampar di negeri orang, pasti rasanya campur aduk banget. Tapi aku lihat orang ini pejuang banget sih. Kita doain bareng-bareng ya guys," kata Joelle.

3 dari 3 halaman

Mendapat Berbagai Komentar dari Warganet

@joellegabriella_

Reply to @delogufo Nggak selalu semua orang berniat jahat kok🤍 #fyp #bule #terdampar #covid19

♬ original sound - JOELLE GABRIELLA - JOELLE GABRIELLA

Joelle juga mengunggah sebuah video tanggapan tentang komentar warganet yang mengira bahwa bule-bule itu adalah penipu. Namun Joelle menjelaskan bahwa ia tidak dimintai sepeser uang pun oleh bule tersebut.

"Aku sampai bingung banget kalau ada yang bilang kalau dia niat mau nipu atau apa. Karena sama sekali dia tidak minta uang aku. Seribu pun ia tidak minta sama sekali. Dia juga tidak nawarin dagangannya dia ke aku," jelas Joelle.

Sontak beberapa video unggahan Joelle tersebut menjadi viral. Salah satu videonya hingga kini telah ditonton lebih dari 3 juta kali dan disukai oleh lebih dari 340 ribu pengguna TikTok. Berbagai tanggapan juga membanjiri kolom komentar.

"saya juga di Bali, Biasanya karena penerbangan internasional udh ditutup karena pandemi,jadi banyak org luar yg gk bisa pulang" tulis akun TikTok @Furious jock.

"tau banget rasanya terjebak di negara orang ga bs pulang karena pandemi berat banget rasanya untungnya disediain makan sama tempat tinggal," kometar akun TikTok @Dubi

"Smg pandemi Corona ini cepet berakhir dan penerbangan cepet dibuka kembali dan turis tsb bisa kembali ke negaranya," tulis akun TikTok @user6578418366879

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.