Sukses

6 Potret Pemain Dari Jendela SMP Pakai Seragam SMA, Sajikan Cerita Lebih Fresh

Sinetron Dari Jendela SMP sudah masuki cerita SMA.

Liputan6.com, Jakarta Sinetron Dari Jendela SMP beberapa hari terakhir berhasil menyita perhatian para penikmat sinetron. Sinetron yang tayang perdana pada 29 Juni 2020 ini sudah memasuki cerita baru yang tentunya membuat penonton Dari Jendela SMP semakin penasaran.

Sinetron yang diperankan oleh Rey Bong, Sandrinna Michelle dan sederet artis muda lainnya ini sudah melewati episode wisuda. Hal tersebut berarti sinetron Dari Jendela SMP akan berlanjut ke cerita SMA. Penggemar pun antusias menyambut bagian baru dari cerita Dari Jendela SMP.

Sudah memasuki cerita baru dan menghadirkan wajah baru, para pemain Dari Jendela SMP sudah mulai syuting untuk cerita SMA. Kabar tersebut diketahui melalui laman Instagram Rey Bong dan SCTV dengan memosting potret poster terbaru Dari Jendela SMP.

“New chapter! Selamat menikmati karya kami dengan cerita yang fresh. Setiap hari jam 16.40 WIB di SCTV.” Tulis Rey Bong di laman Instagramnya pada (29/6/2021).

Penampilan sederet pemain Dari Jendela SMP semakin bikin penasaran. Bahkan para pemain terlihat lebih dewasa dengan mengenakan seragam SMA. Keseruan syuting di cerita baru pun diunggah para pemain di laman Instagram.

Berikut Liputan6.com merangkum dari berbagai sumber tentang potret pemain Dari Jendela SMP saat pakai seragam SMA, Selasa (29/6/2021).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 7 halaman

1. Begini potret keseruan pemain Dari Jendela SMP goes to SMA yang bikin penonton semakin tak sabar.

3 dari 7 halaman

2. Tampil dengan penampilan baru yang lebih dewasa dan cerita lebih fresh, para pemain pun siap menghibur para penggemar.

4 dari 7 halaman

3. Suasana syuting yang berbeda dari sebelumnya membuat penonton semakin penasaran dengan jalan cerita baru sinetron Dari Jendela SMP.

5 dari 7 halaman

4. Gaya rambut Emiliano Cortizo yang sebelumnya gondrong pun berubah menjadi lebih pendek dan tentunya bikin warganet pangling.

6 dari 7 halaman

5. Para pemain sinetron seperti Windy Wulandari dan Sendy Taroreh pun tetap hiasi sinetron Dari Jendela SMP versi baru.

7 dari 7 halaman

6. Tepat 29 Juni 2021, satu tahun penayangan Dari Jendela SMP. Sekilas keseruan para pemain di lokasi syuting pun semakin menyita perhatian penggemar.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.