Sukses

Wanita Ini Sedih Tinggalkan Bantal Lapuknya saat Menikah, 19 Tahun Jadi Teman Tidur

Bantal yang sudah tak berbentuk tersebut sudah menemani wanita ini tidur selama 19 tahun.

Liputan6.com, Jakarta Setiap orang tentu memiliki kebiasaan tidurnya masing-masing. Ada orang yang tak bisa tidur tanpa guling, kemudian ada pula orang-orang yang tak bisa tidur tanpa benda kesayangan mereka.

Seperti halnya yang terjadi pada seorang wanita asal Malaysia bernama Intan ini. Ketika tidur, ia biasanya menyanding bantal kesayangannya. Namun, bantal tersebut bahkan sudah tak bisa disebut sebagai bantal lagi. 

Dalam video singkat yang ia bagikan di akun TikToknya @innnnnn_tan, ia membagikan potret sebuah benda yang disebut bantal namun sudah terkoyak. Ternyata benda tersebut telah menemani tidur Intan sejak ia kecil selama kurang lebih 19 tahun.

Kini, Intan pun sebentar lagi akan menikah dan ia pun resah ketika memikirkan harus tidur terpisah dari bantal lapuk tersebut. Seperti apakah kisahnya? Berikut ulasan selengkapnya dirangkum dari berbagai sumber oleh Liputan6.com, Rabu (7/7/2021).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Tak bisa tidur tanpa bantal lapuk

@innnnnn_tan

setia nye aku sampai bantal lain tak boleh digantikan🥰 #kesetiaan #cubafypsekali #kirajadilah🤣

♬ original sound - reeeeen - reengokngek

Dilansir dari mStar pada Rabu (7/7), wanita yang bernama Intan ini mengaku awalnya kebiasaannya untuk menyanding bantal tersebut sudah ia lakukan sejak ia masih kecil. Lambat laun, bantal tersebut pun terkoyak dan lapuk. Kendati demikian, Intan tetap saja tidur dengan bantal tersebut meski sudah tak berbentuk.

Bahkan, berdasarkan penuturan Intan, ia tak akan bisa tertidur tanpa kehadiran bantal tersebut. Maka dari itu, ia pun sering membawa bantal tersebut ketika ia menginap di luar rumah, bahkan ketika liburan sekalipun.

Intan juga sudah merasa bahwa kebiasaan buruk ini seharusnya dapat dihilangkan. Namun, beberapa kali ia mencoba, ia tetap tak bisa tidur tanpa adanya bantal tersebut.

"Teman-teman saya juga sering meledek saya karena tidak bisa tidur tanpa bantal lapuk ini." ujar Intan dilansir dari mStar.

3 dari 3 halaman

Segera menikah

Di usianya yang ke-25 tahun ini, sebentar lagi Intan akan segera melaksanakan pernikahan dengan pujaan hatinya. Suatu hari, ketika tunangannya tersebut datang ke rumah, ibunya pun menceritakan kebiasaan buruk Intan ini. 

Awalnya ia memang malu, namun ternyata suaminya bahkan calon mertuanya pun bisa memahami. Pasalnya, Intan benar-benar tidak akan bisa tidur tanpa bantal lapuk tersebut. 

"Saya pun bingung bagaimana caranya agar bisa meninggalkan bantal ini. Namun biarlah saya sendiri yang buang, jangan orang lain," pungkas wanita asal Selangor, Malaysia ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini