Sukses

8 Gaya Pemotretan Marshanda untuk Kampanye "Self Love" Ini Banjir Pujian

Perubahan penampilan Marshanda yang kini lebih berisi curi perhatian netizen.

Liputan6.com, Jakarta Andriani Marshanda dikenal luas sebagai salah satu mantan artis cilik yang masih berkarier di dunia entertainment. Wanita kelahiran 10 Agustus 1989 ini tak hanya dikenal dengan bakat aktingnya saja, akan tetapi juga suaranya yang merdu.

Namun, tak hanya kariernya saja yang kerap curi perhatian, akan tetapi Marshanda juga sempat menjadi sorotan karena mengungkapkan dirinya mengidap gangguan kesehatan mental. Melalui akun Instagram pribadinya, pemain Bidadari ini juga kerap menyebutkan jika dirinya mengidap bipolar disorder.

Bahkan, baru-baru ini Marshanda juga menceritakan bagaimana kondisi badannya usai rutin mengonsumsi obat-obatan untuk treatment bipolar disorder. Ia menyebutkan efek samping dari obat tersebut ialah meningkatkan nafsu makan yang cukup drastis, memperlambat metabolisme serta membuat berat badannya naik.

Meski sempat kesulitan untuk menjaga badan tetap kurus selam bertahun-tahun, kecuali mengonsumsi obat penahan nafsu makan, namun kini dirinya mulai menerima. Bahkan, wanita 31 tahun ini turut serta mengkampanyekan self love body positivity. Untuk menggerakkan kampanye tersebut, Marshanda pun melakukan pemotretan dengan kondisi badan yang lebih berisi dibanding sebelumnya.

Penasaran? Dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, berikut ini beberapa gaya pemotretan Marshanda dalam kampanye self love body positivity, Selasa (13/7/2021).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 9 halaman

1. Penampilan Marshanda yang terlihat berbeda dari biasanya ini pun curi perhatian netizen.

3 dari 9 halaman

2. Kini, Marshanda memiliki proporsi tubuh yang lebih berisi.

4 dari 9 halaman

3. Marshanda menyebut jika hal tersebut merupakan salah satu efek samping dari berbagai obat yang dikonsumsi untuk bipolar disorder yang diidapnya.

5 dari 9 halaman

4. Meski saat ini tampil dengan badan lebih berisi, tapi Marshanda mencoba untuk menerimanya.

6 dari 9 halaman

5. Sebelumnya, ia pun merasa insecure hingga memilih untuk mengonsumsi obat penahan nafsu makan yang justru sebenarnya tak baik bagi pengidap bipolar disorder.

7 dari 9 halaman

6. Kini, Marshanda memilih untuk lebih mencintai diri sendiri apa adanya.

8 dari 9 halaman

7. Bahkan, ia turut serta mengajak banyak masyarakat untuk mengubah pandangan dengan kampanya

9 dari 9 halaman

8. Namun, dirinya saat ini memilih menjaga pola makan serta rutin olahraga, ia pun memilih untuk latihan menari sebagai pengganti olahraga.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.