Sukses

6 Cara Menghias Tumpeng dengan Bahan Sederhana, Cantik dan Menggugah Selera

Simak cara berikut ini untuk menghias nasi tumpeng menjadi terlihat cantik dan menggugah selera.

Liputan6.com, Jakarta Cara menghias tumpeng sebenarnya tidak memerlukan bahan-bahan yang sulit untuk kita dapatkan. Ada banyak berbagai macam cara untuk melakukan kreasi pada tumpeng yang kita buat untuk mempercantik tampilannya dan berbeda dari yang lain.

Cara menghias tumpeng dapat dilakukan dengan menambahkan garnish dari berbagai sayuran. Cara membuat garnish dari berbagai sayuran cukup mudah. Namun, perlu ketelaten lebih saat membuatnya. Dengan adanya garnish dari berbagai sayuran juga akan menambah kenikmatan dari tumpeng tersebut.

Tak hanya garnish dari berbagai sayuran, cara menghias tumpeng juga membutuhkan aneka lauk pauk supaya semakin terlihat cantik dan menggugah selera. Dengan bentuk yang unik dan banyak kreasi, tak jarang diadakan lomba untuk menghias tumpeng dengan berbagai tema.

Bagi kamu yang ingin membuat tupeng untuk acara ulang tahu, ataupun perlombaan bisa memperhatikan cara menghias tumpeng berikut ini yang telah dirangkum oleh Liputan6.com dari berbagai sumber, Rabu (1/9/2021).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Siapkan Alat-alat yang Diperlukan dan Cetak nasi Tumpeng

1. Siapkan Alat-Alat yang Diperlukan

Sebelum mulai membuat hiasan tumpeng, pastikan Anda sudah menyiapkan alat-alat yang diperlukan agar proses menghias tumpeng jadi lebih mudah. Adapun beberapa alat yang diperlukan untuk menghias tumpeng adalah cutter, pisau, lidi, serta mould.

Cutter dan pisau digunakan untuk memotong dan mengiris-iris sayuran sebagai hiasan termasuk membuat pola guratan pada bahan hiasan. Selain itu lidi juga penting untuk membuat bahan hiasan bisa tetap tegak. Sementara mould digunakan untuk membentuk pola bulatan kecil pada hiasan tumpeng.

2. Cetak Nasi Tumpeng

Cara menghias tumpeng yang pertama adalah dengan mencetak nasi tumpeng sedemikian rupa agar tampilannya menjadi menarik. Sebelum mulai menghias nasi tumpeng, pastinya kalian perlu membuat dulu nasi tumpengnya. Tentukan dulu apakah nasi tersebut menggunakan nasi putih, nasi kuning atau nasi gurih.

Jika nasi kuning, buatlah nasi kuning dengan campuran beras ketan agar tumpengnya lebih kokoh. Jika ada beras pulen, lebih baik menggunakan beras pulen agar lebih nikmat. Atau jika Anda ingin membentuk nasi tumpeng dengan bentuk kerucut, Anda bisa menggunakan cetakan yang berbentuk kerucut agar bisa membentuk kerucut dengan sebuah cetakan yang sesuai dengan kebutuhan dan keinginan Anda.

3 dari 4 halaman

Taruh Hiasan Lauk Pauk dan Pilih dengan Warna yang Kontras

3. Menaruh Hiasan Lauk Sebagai Pusat Perhatian

Cara menghias tumpeng yang selanjutnya adalah dengan menaruh lauk-lauk pada tumpeng tersebut sebagai pusat perhatian. Selain bentuk tumpeng yang tinggi dengan bentuk kerucut yang ada di tengah wadah, tentukan lauk lain sebagai pusat perhatian dan hiasan.

Anda bisa menggunakan lauk apa saja yang sesuai keinginan Anda, tentunya harus sesuai dan indah agar tampak menawan nasi tumpeng tersebut. Bahan sederhana yang dapat digunakan yaitu pada puncak nasi tumpeng beri hiasan bunga cabai atau daun pisang agar terlihat cantik.

4. Memilih Warna Lauk yang Kontras

Cara menghias tumpeng tidak akan jauh dari pemilihan warna yang tepat. Lauk untuk tumpeng pada umumnya berwarna kecokelatan atau merah tua. Oleh sebab itu, cobalah untuk buat susunan yang sangat menarik untuk mengelilingi kerucut nasi tumpeng agar terlihat cantik. Contohnya, ayam goreng, perkedel serta tempe orek mempunyai warna yang senada dan sebaiknya tidak disandingkan. Tumpeng tersebut perlu diselingi dengan sayuran atau urapan yang warna-warni. Warna yang serasi itu dapat membuat tumpeng terlihat menarik.

4 dari 4 halaman

Garnis dari Berbagai Sayuran dan Sesuaikan dengan Budget yang Ada

5. Hiasan Alami Secukupnya

Cara menghias tumpeng yang berikutnya adalah dengan menggunakan hiasan alami secukupnya. Anda bisa menggunakan semua hiasan dalam tumpeng dari bahan-bahan yang bisa dimakan. Karena semua lauk dan hiasan ditaruh dalam satu wadah yang mengitari nasi tumpeng, tentunya hiasan tersebut bisa berupa sayur-sayuran dan buah.

Buat hiasan dari cabai yang bisa digunakan bunga atau taburan. Wortel dan lobak yang bisa dibuat jadi bentuk angsa atau lainnya, bunga atau burung atau anak ayam selain dapat mempercantik, hiasan tersebut juga aman karena dari bahan segar.

6. Sesuaikan Budget yang Ada

Cara menghias tumpeng tentunya harus memikirkan budget yang kita miliki. Sebelum menghias, Anda perlu menentukan budget yang sesuai untuk mendapatkan hiasan terbaik dan sesuai agar bisa menghemat harga dengan baik. Tentunya Anda bisa dapatkan semuanya dengan harga yang bersahabat di pasar tradisional yang menyediakan beragam bahan perlengkapan yang harganya bersahabat.

Mengatur budget akan sangat diperlukan agar bahan-bahan yang akan kita pakai nantinya akan sesuai dengan yang kita harapkan dan tentunya tidak melebihi budget yang kita miliki. Pembuatan nasi tumpeng sendiri memang tidak memerlukan bahan-bahan yang sulit.

Namun, kreativitas dan imajinasi Anda akan diperlukan dalam pembuatan tumpeng ini. Semakin menarik tumpeng yang Anda buat dengan aneka kreasi hiasan yang menarik juga akan membuat orang akan semakin penasaran dengan tumpeng buatan Anda. Oleh sebab itu, gunakan kreativitas dan bahan-bahan yang menarik menjadi kunci sukses untuk membuat tumpeng terlihat cantik da menggugah selera. .

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini