Sukses

Fotografer Ini Ambil Foto Bermodal Layangan, Hasilnya Bak Pakai Drone

Berbekal layangan, kamu bisa membuat drone ala kepepet.

Liputan6.com, Jakarta Mengambil foto udara memang cukup sulit dan mengharuskan memakain peralatan khusus. Bahkan peralatan untuk mengambil foto dari ketinggian itu biasanya dilakukan dengan peralatan canggih yang harganya cukup mahal. Salah satu teknologi yang sering dipakai adalah drone.

Drone biasanya digunakan untuk tujuan pengambilan gambar dari atas, baik untuk tujuan tertentu atau hanya sekadar keperluan fotografi. Meski memiliki kecanggihan luar biasa, harga drone sendiri terbilang cukup mahal bagi sebagian orang. Namun jangan khawatir, kini banyak cara yang tak mengharuskan merogoh kocek dalam-dalam.

Seperti pada video TikTok Nur Farhain Sazali yang diunggah baru-baru ini. Ia Wanita asal Malaysia itu menunjukkan video dengan keluarganya bermain layangan. Uniknya, pamannya pun turut meletakkan kamera GoPro pada layangan tersebut.

Bukan tanpa alasan, hal itu dilakukan untuk mengambil foto dari atas dengan bermodalkan sebuah layang-layang. Dengan memasangkan kamera GoPro dan menerbangkan layang-layang, foto yang diambil pun tampak mulus seperti memakai drone.

Berikut kisah selengkapnya, dilansir Liputan6.com dari mStar dan TikTok @aynsazali, Kamis(9/9/2021).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Menyuguhkan Pemandangan Menakjubkan

Wanita yang akrab disapa Ain itu bercerita bahwa bermain layangan merupakan tradisi keluarganya dari turun menurun. Kemudian sang paman meletakkan kamera pada layangan yang akan diterbangkannya. Dibuat kagum dengan idenya sekaligus was-was, pamannya memasang GoPro pada layangan untuk mengambil gambar.

"Dia merupakan adik bungsu ibu saya. Tak tahu dapat dari mana ide seperti itu. Tapi hasilnya macam video dron, tampak seperti kelelawar dari atas," kata Nur Farhain Sazali, seperti dikutip oleh Liputan6.com dari mStar, Kamis (9/9/2021).

Ketika kamera sudah dipasang pada layangan, tampak hasilnya menjakjubkan. Pemandangan hijau pedesaan di Kampung Sijangkang, Teluk Panglima Garang, Selangor terekam begitu mulus. Dalam video itu juga memperlihatkan beberapa jenis baris pohon, tanah lapang hingga rumah-rumah warga yang terjejer rapi.

"Melihat jalan dan pepohonan yang penuh dengan tanaman hijau. Sangat menyenangkan untuk melihat desa sendiri dari sudut pandang yang berbeda," tutur Ain.

@aynsazali

Hello September ☺️ Saya orang kampung je 😄 #fypシ #foryoupage

♬ Like I Can - Sam Smith
3 dari 3 halaman

Membuat Netizen Kagum

Video yang diunggahnya, itu pun menjadi viral d media sosial TikTok. Hingga kini video itu telah ditonton lebih dari 194 ribu lebih pengguna TikTok. Tak sedikit pula netizen yang kagum dengan drone kearifan lokal tersebut.

"Pemandangannya cantik,"

"Akhirnya Cantik betul view dia, Thankyou," komentar TikTok @Syaff Msar

"drone homemade," komentar TikTok @SGASOLO

"Akhirnya ada yg mewakili imajinasi saya waktu kecil," komentar TikTok @Je

"layangan jdi drone, hebat2 terbaik," komentar TikTok @azyen(khairolNazrin)

@aynsazali

Reply to @pencintahighway1105 Don’t worry. Saya tak scam siapa siapa ok. Nah untuk tatapan semua ☺️ #fypシ #foryoupage

♬ Here's Your Perfect - Flukie - Flukie

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini