Sukses

6 Tulisan Nyeleneh di Pertamini Ini Bikin Geleng Kepala

Enggak hanya jual bensin, pertamini ini juga menjual kata-kata yang bikin ngakak.

Liputan6.com, Jakarta Pom bensin merupakan salah satu tempat yang selalu ramai dikunjungi. Bahkan saat ini terdapat pom bensin versi mini atau disebut dengan pertamini yang bisa ditemukan di pinggir jalan dan lebih mudah untuk dijangkau masyarakat.

Adanya pertamini memudahkan seseorang yang ketika sedang dalam perjalanan jauh. Seseorang bisa membeli bensin di pinggir jalan tanpa harus menempuh perjalanan jauh lagi ke pom bensin.

Tak hanya menyediakan bensin, terkadang pertamini juga menyediakan sebuah tulisan nyeleneh yang bikin ngakak bahkan geleng kepala. Penjual memang selalu punya kreativitas untuk menarik pengunjung untuk mampir di pertamininya.

Suguhan tulisan nyeleneh yang tertera di pertamini cukup sering ditemukan. Bahkan tak jarang seseorang unggah potret tulisan nyeleneh tersebut di media sosial dan mengundang gelak tawa warganet.

Berikut Liputan6.com merangkum dari berbagai sumber tentang tulisan nyeleneh di pertamini yang bikin geleng kepala, Kamis (23/9/2021).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 7 halaman

1. Penjualnya menulis pertalek karena enggak tahu tulisan pertalite atau sengaja diplesetin jadi pertalek ya?

3 dari 7 halaman

2. Lantaran lagi putus cinta, penjualnya sampai bawa-bawa perihal cinta ke pertamini nih.

4 dari 7 halaman

3. Pertamax ditulis jadi pertamag, pertalite ditulis jadi pertalit. Terserah yang jual aja, yang penting bahagia.

5 dari 7 halaman

4. Orang gila juga enggak bisa beli bensin dan enggak akan mampir, hmm~

6 dari 7 halaman

5. Sepertinya si penjual takut terkena hak cipta pom bensin nih, oleh karenanya diplesetin aja deh jadi pong bengsin.

7 dari 7 halaman

6. Penjualnya kreatif tanpa batas nih, perpaduan huruf Indonesia dan huruf Arab yang cocok!

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini