Sukses

Selain Nikita Willy, 8 Artis Ini Juga Melahirkan di Luar Negeri

Beberapa alasan yang membuat para artis ini memilih melahirkan di luar negeri.

Liputan6.com, Jakarta Artis multitalenta Nikita Willy tengah menjadi sorotan publik karena kehamilannya. Pasalnya, penampilan Nikita Willy disebut-sebut tetap terlihat menawan meski tengah hamil besar.

Melalui media sosial, Nikita Willy dan sang suami, Indra Priawan pun terbilang aktif mengunggah perkembangan kehamilan anak pertama. Bahkan, baru-baru ini melalui channel YouTube pribadinya, Nikita Willy dan Indra pun memutuskan untuk melahirkan di sebuah rumah sakit yang ada di Los Angeles, Amerika Serikat.

Tak tanggung-tanggung, wanita kelahiran 29 Juni 1994 ini disebut-sebut akan melahirkan di Cedars-Sinai Medical Center. Cedars-Sinai Medical Center sendiri merupakan sebuah rumah sakit yang memiliki pelayanan dan fasilitas mewah. Bahkan, harga kamar perhari ditaksir capai Rp 52 juta.

Namun, bukan hanya Nikita Willy saja yang melahirkan di luar negeri. Beberapa artis Tanah Air ini juga memilih untuk melahirkan di luar negeri karena beberapa alasan.

Dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, berikut ini beberapa artis Tanah Air yang juga melahirkan di luar negeri, Kamis (3/3/2022).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 9 halaman

1. Marissa Nasution diketahui memilih Singapura menjadi tempat untuk kelahiran sang anak karena adanya masalah kesehatan pada salah satu janin kembar yang dikandungnya.

3 dari 9 halaman

2. Sama halnya Marissa Nasution, Momo Geisha juga diketahui memilih Rumah Sakit Mount Elizabeth untuk melahirkan putri pertamanya dengan Nico.

4 dari 9 halaman

3. Usai menikah, Acha Septriasa memang diketahui menetap di Australia. Hal ini pula yang membuatnya memilih melahirkan di Royal Hospital for Wimen Sydney.

5 dari 9 halaman

4. Melahirkan putra sulungnya, El Barack memang tak mudah bagi Jessica Iskandar. Selain sendirian, ia juga diketahui melahirkan di Amerika Serikat yang jauh dari keluarga.

6 dari 9 halaman

5. Sempat menetap di luar negeri karena ikut suami, membuat Astrid Tiar juga harus melahirkan anak kedua di Inggris.

7 dari 9 halaman

6. Penyanyi Shanty Paredes diketahui menetap di luar negeri usai menikah dengan pria kebangsaan Ekuador. Ia juga melahirkan anak-anaknya di Hongkong.

8 dari 9 halaman

7. Kinaryosih diketahui melahirkan anak keduanya di Australia. Hal ini dilakukan karena dirinya mengikuti suami yang memang bekerja di luar negeri.

9 dari 9 halaman

8. Melahirkan putri kedua di Singapura menjadi pilihan Sarwendah dan Ruben Onsu. Bukan hanya karena alasan kesehatan, namun keduanya juga ingin menikmati liburan singkat sebelum dan setelah melahirkan.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.