Sukses

3 Cara Mencari Lokasi Vaksinasi Booster COVID-19 Terdekat, Cek Tiket dan Syaratnya

Ini cara mencari lokasi vaksinasi booster COVID-19 yang mudah dilakukan.

Liputan6.com, Jakarta Program vaksinasi Booster COVID-19 sudah digelar Pemerintah Indonesia sejak 12 Januari 2022. Masyarakat yang memenuhi persyaratan mengikuti program vaksinasi Booster bisa langsung cek lokasinya. 

Bagaimana cara mencari lokasi vaksinasi Booster terdekat? Ada tiga cara mencari lokasi vaksinasi Booster COVID-19 terdekat yang bisa dicoba. Mengandalkan Google Maps, mengungjungi situs resmi corona.jakarta.go.id, dan situs resmi COVID-19.

Apabila lokasi vaksinasi Booster berhasil ditemukan dan sesuai, cek apakah tersedia fitur booking atau book appointment atau pesan serta jangan ragu mendaftarkan diri. Sementara apabila tidak ada, jangan ragu untuk menelepon lokasi untuk memastikannya.

Mencari fitur booking dan mengetahui nomor telepon tempat vaksinasi Booster COVID-19 bisa dilakukan melalui Google Maps. Berikut Liputan6.com ulas tiga cara mencari lokasi vaksinasi Booster terdekat, cara cek tiket vaksinasi Booster, dan syarat vaksinasi Booster, Selasa (22/3/2022).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Cara Mencari Lokasi Vaksinasi Booster

1. Cara Mencari Lokasi Vaksinasi Booster di Google Maps

- Cara mencari lokasi vaksinasi Booster di Google Maps adalah mulai buka aplikasi Google Maps atau melalui situs website melalui browser.

- Pada kolom pencairan, cara mencari lokasi vaksinasi Booster di Google Maps adalah masukkan kata kunci "lokasi vaksin Covid-19 terdekat atau "lokasi vaksinasi terdekat dari lokasi saya" dan enter.

- Apabila koneksi internet lancar, maka Google Maps akan secara otomatis menampilkan beberapa pilihan lokasi vaksinasi Covid-19 terdekat.

- Apabila cara mencari lokasi vaksinasi Booster di Google Maps berhasil dan memiliki fitur 'book appointment', klik untuk mendaftar.

- Sementara ketika cara mencari lokasi vaksinasi Booster di Google Maps berhasil tetapi tempat vaksin tidak memiliki fitur 'book appointment', hubungi atau telepon tempat tersebut dari nomor yang tercantum di Google Maps untuk meminta informasi mengenai vaksinasi Booster.

2. Cara Mencari Lokasi Vaksinasi Booster di Situs corona.jakarta.go.id

- Cara mencari lokasi vaksinasi Booster di situs corona.jakarta.go.id lakukan dengan mengunjungi alamat tersebut di website.

- Apabila berhasil, pengguna akan dibawa ke laman resmi JAKI dan cara mencari lokasi vaksinasi Booster tahap ini pilih menu “Vaksinasi.”

- Lalu cara mencari lokasi vaksinasi Booster adalah klik “Kuota Vaksinasi JAKI.”

- Pengguna akan diarahkan ke laman Dashboard Monitoring Faskes Penjadwalan Vaksinasi melalui JAKI.

- Di laman tersebut, cara mencari lokasi vaksinasi Booster terdekat bisa dilakukan.

- Sesuaikan cara mencari lokasi vaksinasi Booster berdasarkan nama lokasi vaksinasi, tanggal vaksinasi, jenis faskes, nama vaksin, wilayah, kecamatan, kelurahan, dan dosisnya.

3. Cara Mencari Lokasi Vaksinasi Booster di Situs covid19.go.id

- Cara mencari lokasi vaksinasi Booster di situs resmi COVID-19 mulai dengan mengunjungi laman htpps://covid19.go.id/faskesvaksin.

- Lalu, cara mencari lokasi vaksinasi Booster di situs resmi COVID-19 adalah pilih "Provinsi" dan "Kabupaten/Kota" yang sesuai.

- Setelah itu klik "Cari Sekarang" untuk mulai mencarinya.

- Apabila cara mencari lokasi vaksinasi Booster di situs resmi COVID-19 berhasil, pengguna akan dibawa ke halaman sejumlah lokasi vaksin COVID-19 terdekat dari tempat tinggal.

- Informasi yang ditampilkan pada cara mencari lokasi vaksinasi Booster di situs resmi COVID-19 adalah alamat lokasi faskes, nomor telepon, hingga peta.

- Klik “Info Selengkapnya” untuk mengetahui informasi lebih lanjut mengenai jumlah total vaksinasi di faskes tersebut.

3 dari 4 halaman

Cara Cek Tiket Vaksin Booster di PeduliLindungi

Cara cek tiket vaksin Booster bisa dilakukan melalui aplikasi PeduliLindungi dan website PeduliLindungi. Pastikan peserta yang akan cek tiket sudah melakukan pendaftaran di aplikasi sebelumnya.

Peserta yang sudah memiliki tiket atau berstatus sebagai kelompok penerima tetapi belum mendapat tiket, bisa langsung mendatangi fasilitas kesehatan atau tempat vaksinasi terdekat. Bawa KTP (Kartu Tanda Peduduk) dan surat keterangan atau sertifikat vaksin dosis satu dan dua.

Cara Cek Tiket Vaksin Booster COVID-19 di Aplikasi PeduliLindungi:

1. Cara cek tiket vaksin Booster pertama, pastikan sudah mendaftarkan diri di aplikasi PeduliLindungi

2. Apabila sudah mendaftarkan diri, cara cek tiket vaksin Booster kedua, langsung “masuk” ke akun yang sudah terdaftar tersebut

3. Cara cek tiket vaksin Booster ketiga, pilih menu “Profil” dan pilih menu “Riwayat dan Tiket Vaksin”

4. Kemudian cara cek tiket vaksin Booster keempat, pilih nama peserta yang diinginkan

5. Apabila proses cara cek tiket vaksin Booster berhasil, maka detail tiket vaksin pertama, detail vaksin kedua, dan detail vaksin Booster akan muncul

6. Pemilik tiket vaksin Booster bisa langsung melakukan vaksinasi booter sesuai dengan detail yang tertera pada jadwal dan lokasi tiket

7. Peserta bisa langsung mendatangi fasilitas kesehatan terdekat atau tempat vaksinasi terdekat dengan membawa berkas

- Bawa KTP (Kartu Tanda Penduduk)

- Bawa surat bukti vaksinasi dosisi pertama dan dosis kedua atau cukup tunjukkan dari aplikasi PeduliLindungi

Cara Cek Tiket Vaksin Booster COVID-19 di Website PeduliLindungi:

1. Pastikan koneksi internet stabil. Cara cek tiket vaksin Booster pertama, masuk ke situs Pedulilindungi.id

2. Peserta akan dibawa masuk ke halaman website PeduliLindungi, klik setuju untuk melanjutkan proses cara cek tiket vaksin Booster

3. Cara cek tiket vaksin Booster ketiga, perhatikan kolom “Status Kesehatan” lanjutkan dengan isi nama lengkap dan NIK (Nomor Induk Kependudukan) peserta yang ingin mengetahui status vaksinasinya

4. Apabila sudah lengkap terisi dengan mengeceknya kembali, cara cek tiket vaksin Booster keempat, klik “I’m Not a Robot” dan klik “Periksa”

5. Ketika proses cara cek tiket vaksin Booster berhasil, maka detail tiket vaksin pertama, detail vaksin kedua, dan detail vaksin Booster akan muncul.

6. Pemilik tiket vaksin Booster bisa langsung melakukan vaksinasi booter sesuai dengan detail yang tertera pada jadwal dan lokasi tiket.

7. Peserta bisa langsung mendatangi fasilitas kesehatan terdekat atau tempat vaksinasi terdekat dengan membawa berkas

- Bawa KTP (Kartu Tanda Penduduk)

- Bawa surat bukti vaksinasi dosisi pertama dan dosis kedua atau cukup tunjukkan dari aplikasi PeduliLindungi

4 dari 4 halaman

Cara Cek Jadwal Vaksin Booster COVID-19 di Aplikasi PeduliLindungi

1. Cara cek jadwal vaksin Booster pertama, pastikan sudah mendaftarkan diri di aplikasi PeduliLindungi

2. Apabila sudah mendaftarkan diri, cara cek jadwal vaksin Booster kedua, langsung “masuk” ke akun yang sudah terdaftar tersebut

3. Cara cek jadwal vaksin Booster ketiga, pilih menu “Profil” dan pilih menu “Status Vaksinasi & Hasil Tes COVID-19”

4. Apabila proses cara cek jadwal vaksin Booster berhasil, maka status dan jadwal vaksiniasi Booster akan muncul di akun tersebut.

5. Segera lakukan vaksinasi apabila jadwal vaksinasi booter sudah didapatkan dan sesuai.

Apa saja persyaratan agar bisa menerima vaksin booter COVID-19? Kementerian Kesehatan RI menjelaskan syarat penerima vaksin Booster berupa:

1. Penerima vaksin Booster tahap pertama diprioritaskan untuk lansia dan rentan atau penderita immunokompomais.

2. Penerima vaksin Booster sudah berusia 18 tahun ke atas sesuai rekomendasi WHO.

3. Penerima vaksin Booster harus sudah mendapatkan vaksin dosis kedua dalam rentang waktu 6 bulan

4. Vaksin Booster diberikan ke kabupaten/kota yang sudah memenuhi kriteria 70 persen untuk suntikan dosis pertama dan 60 persen untuk dosis kedua.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.