Sukses

You Artinya Anda, Ini Ulasan tentang Pronomina dalam Bahasa Inggris

You artinya Anda, kamu, atau kalian. Berikut adalah penjelasan mengenai kata ganti atau pronouns dalam bahasa Inggris, lengkap dengan contohnya.

Liputan6.com, Jakarta You artinya adalah Anda atau kamu. You merupakan pronomina atau kata ganti untuk orang kedua. You artinya adalah kata ganti orang kedua baik tunggal maupun jamak. Dengan kata lain, you artinya bisa jadi kamu, Anda, atau kalian, tergantung konteks percakapannya.

Dalam bahasa Inggris, bentuk kata ganti bisa berbeda tergantung fungsinya dalam kalimat. Misalnya saja kata ganti orang pertama. Dalam bahasa Indonesia, kata ganti orang pertama adalah saya atau aku. Aku atau saya tidak akan berubah bentuknya, meski kata tersebut menduduki fungsi subjek maupun objek dalam kalimat.

Sedangkan dalam sintaksis bahasa Inggris, bentuk kata ganti bisa berbeda tergantung fungsinya dalam kalimat. Misalnya kata ganti orang pertama tunggal. Jika kata ganti orang pertama tunggal menduduki fungsi subjek, maka menggunakan kata "I." Namun, jika kata ganti orang pertama tunggal menduduki fungsi objek, makan menggunakan kata "me."

Khusus untuk kata ganti orang kedua, baik tunggal atau jamak, tetap menggunakan "You" baik ketika menduduki fungsi subjek maupun objek. Untuk lebih memahami penggunaan kata you, berikut adalah ulasan lengkap mengenai kata ganti atau pronomina dalam bahasa Inggris, seperti yang telah dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, Minggu (9/10/2022).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 5 halaman

Kata Ganti atau Pronomina dalam Bahasa Inggris

Kata ganti atau pronomina dalam bahasa Inggris disebut juga pronoun. Menurut Cambridge Dictionary, pronoun atau pronomina adalah kata yang digunakan untuk menggantikan kata benda atau frasa kata benda, termasuk orang. Sedangkan Merriam-Webster mendefinisikan pronoun atau pronomina sebagai salah satu dari sekumpulan kecil kata dalam bahasa yang digunakan sebagai pengganti kata benda atau frasa kata benda dan yang rujukannya diberi nama atau dipahami dalam konteksnya.

Lalu menurut Collins Dictionary, pronoun atau pronomina adalah kata yang digunakan untuk merujuk pada seseorang atau sesuatu, setelah kata benda, frasa kata benda, atau orang yang dimaksud telah disebutkan sebelumnya. Contoh, ‘it’, ‘she’, ‘something’, and ‘myself’.’

3 dari 5 halaman

Jenis-Jenis Pronouns atau Pronomina

You artinya adalah kamu, Anda, atau kalian. You merupakan salah satu pronoun atau pronomina yang digunakan untuk merujuk pada orang kedua baik tunggal atau jamak. Seperti dilansir dari BYJU'S, Kata ganti dapat diklasifikasikan menjadi beberapa jenis berdasarkan fungsinya. Berikut adalah jenis-jenis kata ganti, termasuk dengan contohnya:

a. Relative Pronouns adalah kata ganti yang digunakan untuk menghubungkan satu bagian kalimat dengan bagian lain. Beberapa contoh kata ganti relatif dalam bahasa Inggris adalah that, which, where, when, why, what, whom and whose.

b. Possessive Pronouns adalah kata ganti yang digunakan untuk menunjukkan kepemilikan. Beberapa contoh kata ganti posesif dalam bahasa Inggris adalah mine, yours, his, hers, theirs and its.

c. Reflexive Pronouns adalah kata ganti yang digunakan untuk merujuk kembali ke subjek dalam kalimat. Beberapa contoh kata ganti refleksif dalam bahasa Inggris adalah myself, yourself, herself, himself, oneself, itself, ourselves, themselves and yourselves.

d. Demonstrative Pronouns adalah kata ganti yang digunakan untuk menunjuk objek tertentu. Beberapa contoh kata ganti demonstratif dalam bahasa Inggris antara lain adalah this, that, these and those.

e. Interrogative Pronouns adalah kata ganti yang digunakan untuk bertanya. Beberapa contoh kata ganti tanya dalam bahsa Inggris adalah who, what, when, why and where.

4 dari 5 halaman

Jenis-Jenis Pronouns atau Pronomina

f. Indefinite Pronouns adalah kata ganti yang tidak merujuk pada orang, tempat, atau benda tertentu. Beberapa contoh kata ganti tak tentu dalam bahasa Inggris adalah someone, somebody, somewhere, something, anyone, anybody, anywhere, anything, no one, nobody, nowhere, everyone, everybody, everywhere, everything, each, none, few, and many.

g. Personal Pronouns adalah kata ganti sederhana yang digunakan untuk menggantikan nama diri. Beberapa contoh kata ganti orang adalah I, you, he, she, we, they, him, her, he, she, us and them.

h. Subject Pronouns adalah kata ganti yang melakukan tindakan dalam sebuah kalimat. Beberapa contoh kata ganti subjek dalam bahasa Inggris adalah I, you, we, he, she, it, they and one.

i. Object Pronouns adalah kata ganti yang menerima tindakan dalam sebuah kalimat. Beberapa contoh kata ganti objek dalam bahasa Inggris adalah me, you, us, him, her and them.

j. Reciprocal Pronouns adalah kata ganti yang digunakan untuk menyatakan hubungan timbal balik. Beberapa contoh reciprocal pronoun adalah each other dan one another.

k. Intensive Pronouns sebenarnya mirip dengan reflexive pronouns. Bedanya, jika kata ganti intensive dilesapkan, kalimat akan tetap gramatik.

Berdasarkan penjelasan mengenai jenis-jenis kata ganti dalam bahasa Inggris tersebut, dapat disimpulkan bahwa you artinya adalah kamu, Anda, atau kalian. You termasuk dalam contoh kata ganti personal (personal pronoun), kata ganti subjek (subject pronoun), dan kata ganti objek (object pronoun).

5 dari 5 halaman

Contoh Kalimat dengan Menggunakan Pronomina

Seperti yang sudah dibahasa sebelumnya, you artinya Anda, kamu, atau kalian. You merupakan masuk dalam kategori kata ganti personal (personal pronoun), kata ganti subjek (subject pronoun), dan kata ganti objek (object pronoun).

Untuk lebih memahami bagaimana pronomina You, berikut adalah sejumlah contoh kalimat yang menggunakan kata ganti you, baik sebagai subjek maupun objek.

Contoh Kalimat dengan Kata Ganti Subjek You

(1) You are so beautiful.

Kamu sangat cantik.

(2) You look really tired.

Anda terlihat sangat lelah.

(3) You said to go ahead.

Anda mengatakan untuk pergi.

(4) You want many things.

Kalian menginginkan banyak hal.

(5) You and Jonathan wanted to go.

Kamu dan jonathan ingin pergi.

Contoh Kalimat dengan Kata Ganti Objek You

(6) I love you so much.

Aku sangat mencintaimu.

(7) I will lead you to it.

Aku akan membawamu ke sana.

(8) I'm not asking you to punish the men.

Saya tidak meminta Anda untuk menghukum para pria.

(9) I see I have frightened you--sit down and tell me all the news.

Saya mengerti saya telah menakuti Anda, duduk dan ceritakan semuanya.

(10) Dia mencintaimu, Alex.

Dia mencintaimu, Alex.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.