Sukses

142 Kata-kata Bijak tentang Sabar yang Sejukkan Hati agar Ikhlas Jalani Hidup

Kata-kata bijak tentang sabar diperlukan dalam memberi motivasi pada diri seseorang untuk memelihara sifat sabar dalam dirinya.

Liputan6.com, Jakarta Kata-kata bijak tentang sabar diperlukan dalam memberi motivasi pada diri seseorang untuk memelihara sifat sabar dalam dirinya. Sikap sabar diperlukan dalam menghadapi berbagai permasalahan yang akan terus muncul dalam kehidupan. Hidup dan masalah merupakan dua yang tidak akan terpisahkan, untuk itu memiliki sifat sabar menjadi kunci dalam menjalani kehidupan.

Sikap sabar diperlukan pula saat ekspektasi tidak sejalan dengan realita. Memiliki ekspektasi merupakan hal yang sangat manusiawi. Namun, seperti yang sudah diketahui banyak hal yang tidak dapat dikontrol oleh seseorang, termasuk realita. Maka, memiliki sifat sabar perlu agar hati tetap sejuk walau tidak semua hal berjalan sesuai apa yang diinginkan.

Mengingat pentingnya kata-kata bijak tentang sabar bagi seseorang, berbagai tokoh publik hingga pemuka agama terus mengingatkan orang-orang di sekitarnya untuk memelihara sifat sabar dengan kata-kata bijak tentang sabar.

Berikut kata-kata bijak tentang sabar yang sudah Liputan6.com Kumpulkan dari berbagai sumber, Rabu (19/10/2022).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 5 halaman

Kata-kata Bijak tentang Sabar: A-C

1. Aku bukan tak sabar, hanya tak ingin menanti. Karena berani memutuskan adalah juga kesabaran. Karena terkadang penantian membuka pintu-pintu syaitan. -Salim A. Fillah-

2. Aku mencari segala bentuk rezeki, tapi tidak menemukan rezeki yang lebih baik daripada sabar.

3. Allah tidak membebani seseorang, melainkan sesuai dengan kesanggupannya. -QS Al-Baqarah: 286-

4. Allah tidak pernah mengatakan bahwa jalan hidup akan mudah. Tapi, Dia mengatakan ‘Aku akan bersama dengan mereka yang mau bersabar’.

5. Alon-alon waton kelakon. (Jawa: Pelan-pelan yang penting terlaksana.)

6. Andai kesabaran itu dibayar, mungkin aku sudah jadi miliarder.

7. Anda tidak hanya menunggu dengan sia-sia. Ada tujuan di balik setiap penundaan. -Mandy Hale-

8. Bagaimana bisa ada seorang suami yang begitu sabar dan pengertian padahal istrinya begitu manja dan menyebalkan. - Mayya Adnan-

9. Bagi orang yang selalu sabar dan ikhlas, mereka akan mendapatkan kebahagian yang lebih.

10. Bahagia itu datang bersama sabar dan perginya bahagia bersama ikhlas.

11. Barangsiapa belum merasakan pahitnya belajar walau sebentar, maka akan merasakan hinanya kebodohan sepanjang hidupnya. -Imam Asy Syafi’i-

12. Batas kesabaran paling tinggi adalah ketika kamu sadar bahwa sabar tak lagi menyelesaikan masalah.

13. Batas kesabaran paling tinggi adalah ketika kamu sadar bahwa sabar tak lagi menyelesaikan masalah.

14. Belajar kesabaran bisa menjadi pengalaman yang sulit, tetapi setelah ditaklukkan, kamu akan menemukan hidup lebih mudah. -Catherine Pulsife-

15. Belajarlah ikhlas pada hal-hal kecil maka dengan demikian kamu akan terbiasa ikhlas saat melakukan hal besar. Dan lakukanlah satu kali hal besar dengan ikhlas, sehingga kamu akan ikhlas saat melakukan hal kecil.

16. Belum mengenal, sudah menolak. Belum tahu, sudah bicara banyak. Kita kadang malas belajar, namun merasa lebih tahu dan kurang sabar. - Boy Candra

17. Berdoalah, Allah mendengarmu. Bersabarlah karena Allah akan menjawab doamu pada waktu yang tepat.

18. Bersabarlah dengan segala hal, Tapi, pertama-tama dengan dirimu sendiri. -Santo Fransiskus de Sales-

19. Bersabarlah saat menghadapi rintangan, sebab tiada kesuksesan yang diraih tanpa kesabaran.

20. Bersabarlah saat menghadapi rintangan, sebab tiada kesuksesan yang diraih tanpa kesabaran.”

21. Bersabarlah terhadap apa yang menimpa kamu. -Q.S Luqman:17-

22. Bersikaplah bijaksana. Ini sulit, tapi cobalah menjalani semua ini dengan ikhlas dan sabar. -Dadan Erlangga-

23. Berusahalah dengan sebuah harapan yang kamu impikan, dan dampingilah usaha tersebut dengan kesabaran dan keikhlasan.

24. Betapa mulia jiwa yang sabar dan ikhlas, yang meyakini akan datangnya kebahagiaan pemberian Tuhan.

25. Bijaklah dalam masa penantian, kelak kamu akan takjub bagaimana Tuhan mempertemukanmu dengan jodohmu.

26. Buatlah egomu keropos. Kehendak tidak terlalu penting, mengeluh bukanlah apa-apa, ketenaran bukanlah apa-apa. Keterbukaan, kesabaran, penerimaan, kesendirian adalah segalanya. -Rainer Maria Rilke-

27. Bukanlah kesabaran jika masih mempunyai batas dan bukanlah keikhlasan jika masih merasakan sakit.

28. Bukanlah kesabaran jika masih mempunyai batas dan bukanlah keikhlasan jika masih merasakan sakit.

29. Cara pandang yang optimis memang akan membuat hidup kita tegar dan tabah serta senantiasa penuh harapan.

30. Cinta itu rumit, tapi setiap orang tidak sabar untuk jatuh ke dalam kerumitan itu, dan ikut tersangkut dalam jaringnya. - Winna Efendi

31. Cinta yang putus bukan kebahagiaan yang putus, kamu hanya perlu bersabar sebentar karena kebahagiaan yang lain sedang menunggu kamu.

32. Cobaan hidup itu didikan Allah, tinggal kita berusaha sabar dan ikhlas pada ketentuan-Nya.

3 dari 5 halaman

Kata-kata Bijak tentang Sabar: D-L

33. Dalam doa malamku kau menjelma denyut jantungku, yang dengan sabar bersitahan terhadap rasa sakit yang entah batasnya, yang setia mengusut rahasia demi rahasia, yang tak putus-putusnya bernyanyi bagi kehidupanku. -Sapardi Djoko Damono-

34. Dalam hidup, kadang kamu harus menerima bahwa tak semua harapan jadi kenyataan. Dan yang kamu butuhkan adalah keberanian untuk merelakan.

35. Dalam hidup, kadang kamu harus menerima bahwa tak semua harapan jadi kenyataan. Dan yang kamu butuhkan adalah keberanian untuk merelakan.

36. Dalam masa penantian menunggu seseorang, kegelisahan kerap kali melanda. Bahkan di pikiran pun muncul berbagai pertanyaan yang tak terjawab. Apakah dia baik-baik saja, kapan dia kembali, apakah dia merindukanku, dan sebagainya. Selama menunggu itulah, hanya kesabaran yang bisa diandalkan. Kamu juga bisa menggunakan kata mutiara tentang kehidupan yang menunjukkan betapa pentingnya bersabar di masa-masa seperti ini.

37. Dan bersabarlah, karena sesungguhnya Allah tidak menyia-nyiakan pahala orang yang berbuat kebaikan. -Q.S Huud: 115-

38. Dan kami jadikan sebagian kamu sebagai cobaan bagi sebagian yang lain. Maukah kamu bersabar? -Q.S al-Furqan: 20-

39. Dan ketahuilah, sesungguhnya kemenangan itu beriringan dengan kesabaran. Jalan keluar beriringan dengan kesukaran. Dan sesudah kesulitan pasti akan datang kemudahan. -HR. Tirmidzi-

40. Dengan kesabaran kita memperoleh hasil lebih dari kekuatan kita.

41. Di balik kesabaran, pasti ada hikmahnya. Yakinlah hidup memang penuh rintangan, kesedihan, dan penderitaan. Tanpa semua itu, kamu tak akan pernah merasakan kebahagiaan yang sesungguhnya.”

42. Dua hal yang dapat menggambarkan kamu, yakni kesabaranmu saat kamu tidak memiliki apa-apa dan sikap kamu saat memiliki segalanya.

43. Efektif tidaknya kata-kata sabar dan ikhlas, memang tidak dapat dipastikan. Kendati begitu, membaca kata-kata ini akan membuat hatimu semakin tenang. Berikut deretan kata sabar dalam menjalani hidup di dunia supaya bisa lebih tenang dan bahagia.

44. Fokus pada hasil, sabar dalam pendakian menuju tujuan. Jangan puas dengan pencapaian yang memabukan. -Lukman Setiawan-

45. Genius tidak lain adalah bakat yang luar biasa untuk kesabaran. -George-Louis de Buffon-

46. Gunting kalah dengan batu, batu kalah dengan kertas, kertas kalah dengan gunting. Orang cerdas, orang kuat, orang kaya, semua kalah dari orang sabar. -Bong Chandra-

47. Hidup itu bukan tentang menunggu badai berlalu, tapi tentang bagaimana belajar menari dalam hujan. -Moammar Emka-

48. Hidup naik turun. Kita yang harus siap. Saat susah kita harus tetap sabar. Sebaliknya kalau kita sedang senang, kita jangan sombong. -Arumi E-

49. Hidup naik turun. Kita yang harus siap. Saat susah kita harus tetap sabar. Sebaliknya kalau kita sedang senang, kita jangan sombong. - Arumi E.

50. Ikhlas menerima kesalahan, dan belajar dari setiap kesalahan karena itu yang akan menjadikanmu lebih kuat dan tegar dalam menjalani kehidupan.

51. Ikhlas menerima kesalahan, dan belajar dari setiap kesalahan karena itu yang akan menjadikanmu lebih kuat dan tegar dalam menjalani kehidupan.

52. Jadi bersikaplah sabar, telaten dan dengarkan apa yang mereka mau bukan yang kita mau. - Deassy M. Destiani

53. Jadikanlah sabar dan salat sebagai penolongmu, sesungguhnya Allah bersama orang-orang yang sabar. -Q.S Al-Baqarah: 153-

54. Jalani hidup meski kadang ada bagian yang tidak disukai. Terimalah kenyataan yang ada, bersyukur, ikhlas dan sabar.

55. Jalan menuju kebahagian yang sempurna adalah dengan kesabaran dan keikhlasan.

56. Jangan pernah membayangkan sakitnya hati orang yang ikhlas, sekeras apapun kamu berusaha menyakitinya, hanya akan membuatnya lebih kuat untuk bersyukur.

Jangan sepelekan murkanya orang sabar dan kecewanya orang yang sudah menjaga, menyayangi, mencintai kita dengan tulus. Karena perasaan orang yang sudah kecewa, akan sulit diobati. -Indah Riyana_

57. Jika kamu mampu bersabar sebentar pada saat dirimu marah, maka hal itu dapat menghindarkan mu dari ribuan penyesalan di masa yang akan datang." -Ali bin Abu Thalib-

58. Jika kita tidak mudah menyerah, maka kita sudah dekat sekali dengan kesuksesan. Karena di dunia ini, ada dua orang yang susah sekali dikalahkan. Orang yang sabar dan orang yang tidak mudah menyerah. -Tere Liye-

59. Jika seseorang tetap menunggu saat kita pergi tanpa kabar. Maka dia berhak ditunggu, pun jika itu tiada pasti kembali. -Tere Liye-

60. Kadang diam dan menunggu lebih bernilai dari bergerak tanpa arah. -Bong Chandra-

61. Kalau setiap cerita hidup kita selalu indah, hati tak pernah kenal dekat dengan sabar dan ikhlas.

62. Kamu biasanya harus menunggu apa yang pantas untuk ditunggu. -Craig Bruce-

63. Karena belum pernah ada seorang filsuf yang bisa menanggung sakit gigi dengan sabar. -William Shakespeare-

64. Karena sabar itu menenangkan jiwa, ikhlas itu mendamaikan hati. Sabar dan ikhlas mengajarkan kita arti ‘memahami’.

65. Kau jangan tergesa-gesa, tunggulah pelan-pelan. Emas murni tidak takut ditempa dengan api. Cinta tidak takut menunggu. -Giddens Ko-

66. Kehidupan akan berkah bila dijalani dengan ikhlas, sabar, penuh rasa syukur dan tidak pernah mau merugikan orang lain.

67. Kehidupan akan berkah bila dijalani dengan ikhlas, sabar, penuh rasa syukur dan tidak pernah mau merugikan orang lain. 

68. Kesabaran adalah ketika hati tidak merasa marah terhadap apa yang sudah ditakdirkan dan mulut tidak mengeluh. -Ibnu Qayyim-

69. Kesabaran bukan berarti diam tak bergerak saat ditimpa musibah. Tapi, sabar adalah aktif bergerak mencari kebaikan saat musibah datang.

70. Kesabaran bukan berarti diam tak bergerak saat ditimpa musibah. Tapi sabar adalah aktif bergerak mencari kebaikan saat musibah datang.

71. Kesabaran bukan hanya kemampuan untuk menunggu, tapi bagaimana kita berperilaku saat kita menunggu. -Joyce Meyer-

72. Kesabaran bukan tentang berapa lama kamu bisa menunggu, tapi seberapa baik kamu bersikap saat sedang menunggu.

73. Kesabaran itu ada dua macam: sabar atas sesuatu yang tidak kau ingin dan sabar menahan diri dari sesuatu yang kau ingini.” – Ali bin Abi Thalib

74. Kesempatan terbaik selalu datang saat sabar menunggu.

75. Kesempatan terbaik selalu datang saat sabar menunggu. - Clara Canceriana

76. Ketika kamu terpancing untuk kehilangan kesabaran terhadap seseorang, coba pikirkanlah betapa Allah telah bersabar terhadapmu sejauh ini.

77. Lebih baik menunggu sebentar lagi untuk mendapatkan jodoh terbaik, daripada mendapatkan dengan cepat seseorang yang kelak melukai hatimu.

4 dari 5 halaman

Kata-kata Bijak tentang Sabar: M-S

78. Maka bersabarlah kamu dengan sabar yang baik. -Q.S Al-Ma'arij: 5-

79. Masa-masa kuliah adalah masa di mana kita diuji kesabarannya dalam menjalani hidup. Sabar nunggu kiriman duit, sabar nunggu pinjeman tugas teman, sabar nungguin dosen yang telat masuk, sabar ngeliat orang lain pacaran, dan sabar buat nahan lapar di akhir bulan. -Edotz Herjunot-

80. Memang sangat sulit untuk bersabar, tetapi menyia-nyiakan pahala dari kesabaran itulah yang lebih buruk. -Abu Bakar-

81. Mengeluh tidak akan memperbaiki keadaan maka semangatlah buat hari ini! Jalani dengan ikhlas dan penuh rasa sabar.

82. Menjadi sabar dan ikhlas itu perlu proses. Pejamkan mata dan tenangkan pikiran.

83. Menjadi sabar dan ikhlas memang tak mudah, tapi itu harus. Belajarlah untuk menerima arti kehilangan dan penantian.

84. Menunggu itu sakit, jenuh dan membosankan, namun kenapa ketika aku ingin berhenti menunggumu tapi hatiku memaksaku untuk tetap memperjuangkanmu.

85. Merelakan bukan berarti menyerah, tapi menyadari bahwa ada hal yang tidak bisa dipaksakan.

86. Musibah bagaikan air keruh, makin kau aduk, makin keruh. Bersabarlah karena sebentar lagi dia akan menjadi jernih.

87. Orang sabar disayang Tuhan, dan berguna bagi nusa dan bangsa. - Mia Arsjad

88. Orang yang kuat bukan mereka yang selalu menang. Melainkan mereka yang tetap tegar ketika mereka jatuh.

89. Orang yang kuat dan sabar adalah orang yang mampu menyembunyikan perasaan sedihnya kepada orang lain dan senantiasa mengukir senyuman dengan ikhlas."

99. Orang yang tidak sabar, menurut Bacon, seperti lebah, dan bunuh diri dengan menyengat orang lain. - George Eliot

100. Pada akhirnya, toh kamu harus memilih. Ibarat petualangan, kamu bisa pergi dan berpetualang dengan siapapun. Tapi, sampai kapan? Ada satu masa ketika kamu akhirnya merasa lelah dan kembali pada seseorang yang dengan setia dan sabar menunggumu. -Rhein Fathia-

101. Petunjuk tidak bisa dicapai kecuali dengan pengetahuan dan arah tujuan yang benar tidak bisa dituju kecuali dengan kesabaran. -Ibnu Taimiyah-

102. Pikiran yang sabar adalah obat terbaik untuk masalah. - Plautus

103. Rahasia dari kesabaran adalah melakukan sesuatu dalam ketidakpastian, namun penuh dengan harapan.

104. Sabar, Karena dunia itu luas dan luas. - William Shakespeare

105. Sabar! Jangan mengandalkan inspirasi. Itu tidak ada. Satu-satunya kualitas seniman adalah kebijaksanaan, perhatian, kesungguhan, kehendak. Kerjakan pekerjaan Anda sebagai pekerja yang jujur. -Auguste Rodin-

106. Sabar bukanlah bersikap pasif dan menunggu datangnya sebuah keajaiban, akan tetapi sabar adalah melakukan segala kemungkinan untuk mengubah situasi yang sedang menimpamu, kemudian serahkan sisanya kepada Allah.

107. Sabar dan ikhlas adalah kunci sukses menjalani segala cobaan yang Tuhan beri, agar hati dan keyakinan kita tetap kuat bertahan.

108. Sabar itu ada dua macam: sabar atas sesuatu yang tidak kau ingin dan sabar menahan diri dari sesuatu yang kau ingini. -Ali bin Abi Thalib-

109. Sabar iku ingaran mustikaning laku. (Jawa: Bertingkah laku dengan mengutamakan kesabaran itu diibaratkan melakukan sesuatu yang sangat berharga dalam kehidupan.)

110. Sabar iku lire momot kuat nandhang sakening coba lan pandhadharaning urip. (Jawa: Sabar merupakan sebuah kemampuan untuk menahan segala macam godaan dalam hidup.)

111. Sabar itu gak ada batasnya, kalau ada batasnya berarti gak sabar.” – Gus Dur

112. Sabar itu ilmu tingkat tinggi. Belajarnya setiap hari, latihannya setiap saat, ujiannya sering mendadak, sekolahnya seumur hidup.

113. Sabar itu ilmu tingkat tinggi. Belajarnya setiap hari, latihannya setiap saat, ujiannya sering mendadak, sekolahnya seumur hidup.

114. Sabar itu sebagian dari iman. Ingat, cuma sebagian, ya! Sisanya bikin pusing.

116. Sabar itu tidak ada batasnya. Kalau ada batasnya, namanya bukan sabar. Ini dia kata bijak sabar ya5g bisa membuat harimu lebih cerah dan bahagia:

116. Sabar kui langka balese. Nek pancen niat gelem sabar. (Jawa: Sabar itu akan terbalaskan. Kalau memang berniat untuk sabar.)

117. Sabarlah, perlahan hati akan membaik setelah itu.

118. Sabarlah, tidak semua hal bisa kamu selesaikan sendiri. Untuk hal-hal di luar jangkauanmu, kamu harus belajar sabar dan merelakannya.

119. Sabar memang tampaknya sederhana. Namun dalam pelaksanaannya sendiri tidaklah mudah. Kita harus bisa mengontrol diri sendiri agar tetap terkendali. Oleh karena itu, setiap orang membutuhkan prosesnya masing-masing untuk bisa bersabar. Bahkan di dalam sabarnya, bisa saja muncul kata bijak kehidupan manusia yang sebenarnya untuk memotivasi diri sendiri. Ini bisa menjadi kata-kata hari ini yang bisa dipersembahkan untuk dirimu.

120. Sabar memiliki dua sisi, sisi yang satu adalah sabar, sisi yang lain adalah bersyukur kepada Allah.

121. Seberapa besar kesabaranmu dalam menghadapi masalah, tergambar jelas dari seperti apa sikap tenang mu. Karena sabar dan menyerah itu dua hal yang berbeda, sikapilah dengan bijak. Berikut kata bijak sabar supaya hatimu menjadi lebih tenang menghadapi sulitnya kehidupan.

122. Seekor keledai akan bekerja sepuluh tahun dengan sukarela dan sabar untuk Anda, untuk hak istimewa menendang Anda sekali. -William Faulkner-

123. Sejak kita menginginkan kebahagiaan dan kesuksesan, sejak itu pula kesabaran menjadi kewajiban kita.

124. Sejak kita menginginkan keindahan dan kebahagiaan hidup, jadikanlah sabar sebagai sahabat, dan ikhlas sebagai penguat langkah.

125Semua hal datang pada waktu yang tepat bagi mereka yang bisa menunggu. -Francois Rabelais-

126. Seperti halnya tidak semua orang bernama Sabar adalah orang yang sabar, yang bernama Kasih ternyata tidak selalu penuh kasih. 

127. Sesungguhnya kesabaran yang sebenarnya adalah pada saat goncangan yang pertama. -HR. Bukhari-

128 Setiap orang yang bersabar adalah orang-orang yang lulus dari ujian kehidupan. Ujian pasti datang dan kesabaran kita menentukan kualitas nilai kita saat ujian itu datang.

129. Siapa yang sabar dia akan meraih apa yang diinginkannya.-Habiburrahman El Shirazy-

130. Sing sabar lan ngalah dadi kekasih Allah. (Jawa: Seorang yang sabar dan mengalah akan menjadi kekasih Allah.)

131. Soalnya kini ialah menunggu. Menunggu dengan sabar. Yang mereka perlukan ialah waktu. Dengan penuh khawatir mereka melihat pada terang matahari di luar atap daun-daun kayu di atas kepala. -Mochtar Lubis-

132. Sura dira jayaningrat, lebur dening pangastuti." (Jawa: Segala sifat keras hati, hanya bisa dikalahkan dengan sikap lembut dan sabar.)

5 dari 5 halaman

Kata-kata Bijak tentang Sabar: T-Y

133. Tapi, sungguh siapapun yang sabar dan tekun akan mekar seperti bunga, akan indah seperti purnama, dan menakjubkan seperti kupu-kupu. -Tere Liye-

134. Terkadang cobaan menghampiri hidup kita, agar kita menjadi orang yang lebih sabar dan ikhlas untuk menghadapi segalanya.

135. Terkadang dalam banyak keterbatasan, kita harus bersabar menunggu rencana terbaik datang, sambil terus melakukan apa yang bisa dilakukan. -Tere Liye-

136. Tetapi, hal terpenting tentang belajar menunggu adalah mengetahui apa yang kamu tunggu. -Anna Neagle-

137. Tetaplah tegar meski yang lain berguguran. Tetaplah tersenyum meskipun perjuangan ini terasa pahit dan berliku.

138. Tidak ada waktu untuk mengeluh. Sabar, ikhlas, lalu lanjutkan hidupmu.

139. Untuk mendapatkan apa yang kamu suka, pertama kamu harus sabar dengan apa yang kamu benci.

140, Wong sabar, rejekine jembar. Wong ngalah, uripe berkah. (Jawa: Orang sabar, rejekinya banyak. Orang yang mengalah, hidupnya berkah.)

141. Ya sama lah kayak masalah hidup. Kadang kita merasa kewalahan dan kayak enggak ada jalan keluar. Padahal, kalau sabar pasti ketemu kuncinya. Bisa deh, selesai satu per satu. - Lucia Priandarini-

142. Ya Tuhan kami, limpahkanlah kesabaran kepada kami dan wafatkanlah kami dalam keadaan berserah diri (kepada-Mu). -Q.S al-A’raf: 126-

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.