Sukses

11 Tips Nonton Konser dan Festival Musik Pasca Pandemi Biar Tetap Seru dan Asyik

Penting bagi calon penonton konser dan festival musik mengetahui tips nonton konser agar dapat menikmati suasana konser dengan aman dan kondusif.

Liputan6.com, Jakarta Menonton konser dan festival musik adalah salah satu jenis hiburan yang sempat dilarang pada masa pandemi Covid-19. Pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat yang bertujuan untuk menekan angka persebaran virus menyebabkan penyelenggaraan konser dan festival musik tidak boleh dilakukan. 

Setelah kasus Covid-19 menurun mulai pertengahan 2022, berbagai konser dan festival musik mulai diadakan kembali. Antusiasme penggemar musik yang sudah tertahan selama 2 tahun membludak dan tidak terkendali menyebabkan berbagai masalah keamanan dan kerusuhan. Untuk itu penting bagi calon penonton konser dan festival musik mengetahui tips nonton konser agar dapat menikmati suasana konser dengan aman dan kondusif.

Menonton konser menjadi kegiatan yang disukai banyak orang dari berbagai kalangan. Pengalaman mendengarkan pertunjukan musik secara langsung pasti  berbeda dengan menikmati musik lewat aplikasi musik atau radio. Selain itu dengan datang ke konser  penonton dapat langsung melihat artis idolanya tampil. Tidak heran penonton seringkali sangat antusias bernyanyi dan berjoget mengikuti lagu yang dimainkan, tentu saja ini harus dilakukan dengan tips nonton konser yang aman.

Datang menonton konser atau festival musik setelah pandemi tentu berbeda dengan konser sebelum pandemi terjadi. Meski pandemi sudah mereda, para penyelenggara diwajibkan mematuhi protokol kesehatan yang dibuat oleh pemerintah. Sehingga prosedur keamanan konser pasti bertambah. Berikut tips nonton konser dan festival musik dengan aman namun tetap seru dan asik yang dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, Jumat (18/11/2022).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Tips Nonton Konser dan Festival Musik

1. Jaga Kondisi Badan 

Tips nonton konser yang pertama adalah menjaga tubuh tetap fit menjelang hari H konser atau festival musik. Meskipun menonton konser atau festival musik adalah kegiatan rekreasi,  diperlukan kondisi tubuh yang sehat agar dapat menikmati konser dengan nyaman dan asik.

Selama konser atau festival musik penonton akan lebih banyak berdiri, apabila tubuh tidak fit atau sakit, tentu ini akan sangat mengganggu pengalaman menonton konser yang sudah dinanti-nantikan. Konsumsilah makanan bergizi seimbang dan usahakan untuk memiliki waktu beristirahat yang cukup. Pastikan juga tubuh tetap aktif dengan berolahraga sekitar 30 menit setiap hari. Tidak hanya membuat fit, stamina pun akan terjaga sehingga tidak mudah lelah saat konser nanti.

2. Pilih Pakaian yang Nyaman

Sesuaikan pakaian yang akan dikenakan untuk nonton konser dengan venue dan waktu penyelenggaraan. Jika konser berlokasi di dalam ruangan, pilihlah baju yang dapat menghangatkan karena biasanya ruangan konser akan lebih dingin karena AC. Sebaliknya, pilih baju yang mampu menyerap keringat agar tubuh tidak kepanasan untuk konser di luar ruangan. Misalnya saja, menggunakan kaos dan celana jeans.

Hal yang tidak kalah penting adalah memilih alas kaki yang tepat. Hindarilah menggunakan alas kaki berhak tinggi, pilihlah alas kaki yang nyaman seperti sepatu. Sebab, penonton konser biasanya akan mengantre atau berdiri dalam waktu yang lama.

Hindari pakaian yang akan membuat ribet dan kurang nyaman, seperti menggunakan high heels, tas jinjing, atau lainnya. Selain outfit yang nyaman, penonton juga memperlihatkan antusias dengan memakai official merchandise band tersebut.

3. Bawa Masker dan Obat-obatan Pribadi

Meski angka kasus Covid-19 sudah menurun, penyelenggara konser dan festival tetap memberlakukan peraturan yang mengharuskan penonton yang datang untuk mematuhi protokol kesehatan, salah satunya memakai masker. Terutama konser yang diadakan pada lokasi indoor.

Pada lokasi konser biasanya disiapkan tim medis untuk mengantisipasi penonton yang sakit atau terjadinya kecelakaan. Namun agar penanganan lebih cepat sebaiknya membawa obat-obatan pribadi sendiri.

3 dari 4 halaman

Tips Nonton Konser dan Festival Musik

4. Jangan Lupa Makan

Tips nonton konser selanjutnya adalah jangan lewatkan jam makan. Seperti sudah disebutkan, konser adalah kegiatan yang menguras energi, melewatkan makan saat menonton konser dapat mengganggu keseruan menonton konser. 

Pastikan makan terlebih dahulu sebelum menonton konser atau festival musik agar tubuh lebih bertenaga dan bisa menikmati pertunjukan musik dengan bebas. Beberapa konser memiliki durasi berjam-jam, pastikan untuk mengisi energi dengan makan di sela-sela konser. Jika diperbolehkan bawa bekal makanan dari rumah, namun jika promotor konser tidak mengizinkan biasanya ada sejumlah stan makanan yang tersedia di sekitar area konser.

5. Pastikan Mencukupi Kebutuhan Air

Air adalah asupan yang sangat penting bagi manusia. Kebutuhan air manusia lebih tinggi daripada kebutuhan makanan, untuk itu membawa air saat pergi ke konser menjadi sangat penting. Saat menonton konser, penonton akan mengeluarkan banyak cairan melalui keringat. Cairan yang keluar tersebut harus segera diganti agar tidak terjadi dehidrasi.

Beberapa penyelenggara konser melarang penonton membawa makanan dan minuman dari luar area konser, namun sebagian lagi memperbolehkan. Jika diperbolehkan bawa saja botol minum dari rumah, namun jika tidak pastika untuk membeli air minum di tempat konser.

6. Bawa Barang Secukupnya

Beberapa penonton konser membawa berbagai macam printilan seperti poster untuk menarik perhatian artis idolanya, namun ini sebenarnya sangat tidak disarankan. Membawa banyak barang hanya akan menyulitkan gerak dan membuat tidak nyaman saat menonton konser. 

Bawalah barang secukupnya saja, misal dompet, handphone, tiket, tisu, dan barang untuk keperluan konser seperti lightstick. Simpan semua barang tersebut ke dalam satu tas kecil yang mudah dibawa ke mana-mana.

4 dari 4 halaman

Tips Nonton Konser dan Festival Musik

7. Isi Baterai Ponsel dan Power Bank Hingga Penuh

Tips nonton konser berikutnya adalah isi baterai ponsel dan power bank hingga penuh. Menonton konser biasanya akan menghabiskan waktu seharian, mulai dari mengantri untuk masuk ke venue hingga menonton. Selama berada di venue, belum tentu tersedia tempat untuk mengisi ulang daya baterai ponsel. Pastikan isi baterai ponsel hingga penuh. 

Jika perlu, bawa juga power bank untuk berjaga-jaga jika butuh menggunakan ponsel. Misalnya, menghubungi teman yang ingin menonton konser bersama atau memesan transportasi online saat ingin pulang nanti.

8. Bawa Uang Tunai

Membawa uang tunai merupakan hal wajib ketika menonton konser. Uang ini untuk berjaga-jaga apabila ada pengeluaran seperti membeli barang atau makanan di tempat konser, membayar parkir, dan lain sebagainya.

9. Jangan Lupakan Tiket

Tiket konser adalah hal paling penting yang harus dibawa. Jangan antusiasme yang berlebihan membuat terburu-buru pergi ke tempat konser sampai lupa membawa tiket yang sudah dibeli.

Selain itu, periksa juga ketentuan penukaran tiket yang dibeli secara online. Beda promotor, biasanya beda juga cara penukaran tiketnya. Ada yang bisa dilakukan di hari H, ada pula yang harus menukar tiket sehari sebelumnya.

10. Datang ke Venue Lebih Awal

Tips nonton konser selanjutnya adalah datang ke venue lebih awal.Ingatlah bahwa akan ada banyak orang yang ingin menonton konser. Itu sebabnya, biasanya antrean konser akan mengular. Ditambah lagi, dalam kategori tiket tertentu, penonton tidak diberikan nomor kursi atau posisi tertentu. Semakin cepat datang, semakin bagus pula posisi menonton yang akan didapat.

11. Ikuti Aturan yang Telah Ditentukan oleh Penyelenggara Konser

Penyelenggara konser dan festival musik pasti membuat peraturan yang bertujuan agar konser dapat berjalan dengan baik dan aman. Promotor tentu tidak ingin ada kecelakaan yang memakan korban terjadi di konser yang diselenggarakan, sebab itu akan memengaruhi citra mereka sebagai pebisnis. Oleh karena itu, para penonton dihimbau mengikuti semua peraturan yang diberikan oleh penyelenggara agar konser berjalan dengan asik dan aman. 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.