Sukses

Bangkunya Dipotong, Momen Kocak Kerjain Teman yang sedang Tidur Ini Niat Banget

Begini jadinya kalau tidur sendirian saat teman-teman saling ngumpul.

Liputan6.com, Jakarta Momen berkumpul bersama teman terkadang menjadi salah satu momen yang menyenangkan sebagai sarana hiburan. Tidak jarang momen ngumpul ini diisi dengan nongkrong bareng, hingga makan bersama. Namun, dalam momen ngumpul bareng ini terkadang ada saja kelakuan teman yang usil. 

Salah satunya ialah suka mengerjai orang yang tidur duluan. Seperti halnya saat masih kecil mencoret-coret muka teman yang saat ngumpul tidur duluan, namun saat sudah dewasa kini bercandanya malah semakin parah.

Bukan hanya dicoret-coret mukanya saat tidur, namun bangku tempat ia bersandar saat tidur saja dipotong. Momen kocak seperti ini dibadikan oleh akun Twitter @BornAKang yang belum lama ini mencuri perhatian banyak netizen.

Aksi kocak ini pun menuai banyak tanggapan karena aksinya yang bikin kaget. Berikut ulasan momen kocak kerjai teman tidur yang Liputan6.com kutip dari Twitter @BornAKang, Rabu (4/1/2023)

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Begini jadinya kalau tidur sendirian saat ngumpul bareng teman

Tidur duluan saat ngumpul bareng teman, memang menajadi momen yang cukup apes. Pasalnya siapa saja yang ngumpul bareng teman tongkrongan tapi tidur duluan, biasanya memang kerap dikerjain. Seperti halnya dicoret-coret muka, hingga diikat badannya.

Namun kejadian dalam video yang diunggah oleh akun @BornAKang ini lebih ekstrem, karena sampai memotong bangku yang ia gunakan. 

Terlihat dalam video tersebut, ada seorang pria yang tidur dan bersandar pada bangku. Namun teman-teman yang berkumpul di dekatnya malah memotong bangku tersebut menggunakan gergaji mesin.

Enggak bangun meski dengan suara mesin gergaji yang memotong bangku, nasib orang ini pun jatuh tersungkur.

"

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini