Sukses

Viral Cara Membuat Es Puter Pakai Mesin Cuci, Bikin Geleng Kepala

Kelakuan kelewat kreatif dari warganet ini bikin geleng kepala.

Liputan6.com, Jakarta Untuk urusan kreativitas, warganet di platform TikTok sudah tidak diragukan lagi ide-ide cemerlangnya. Banyak akhirnya tips dan trik dalam menjalani kehidupan supaya lebih praktis didapatkan dari media sosial satu ini.

Seperti halnya yang dibagikan oleh seorang warganet TikTok dengan akun @honeylime__. Dalam video singkat berdurasi 15 detik yang ia bagikan terlihat mesin cuci dialihfungsikan menjadi alat pembuat es puter.

Ide warganet yang kelewat kreatif dalam membuat minuman ini pun menjadi viral dan disambut dengan beragam respon. Kira-kira seperti apakah kisahnya? Berikut ulasan selengkapnya dirangkum dari berbagai sumber oleh Liputan6.com, Kamis (7/1/2021).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Ubah mesin cuci jadi alat pembuat es puter

Masyarakat Indonesia tentu sudah tidak asing lagi dengan es puter. Hidangan penutup mulut ini merupakan salah satu kuliner yang kerap kali dijajakan oleh pedagang kaki lima dan juga kerap muncul sebagai salah satu menu favorit di setiap acara pernikahan.

Sesuai dengan namanya, cara pembuatan es puter ini memang butuh di putar-putar dalam es dan garam supaya teksturnya dapat membeku secara merata. Jaman dahulu, pembuatan es puter biasanya dilakukan secara manual dengan memutar tabung es puter selama kurang lebih 2 jam untuk mendapatkan tekstur beku.

Jika memutar tabung tersebut menggunakan tangan, tentu saja akan membutuhkan tenaga yang sangat banyak. Sedangkan jika membeli alatnya yang khusus mungkin akan mahal. 

Maka dari itu, kreativitas warganet satu ini yang memanfaatkan mesin cuci sebagai alat pembuat es puter pun patut diacungi jempol. "Kalau di rumah lain mesin cuci buat nyuci baju, kalau di rumahku buat bikin es puter," tulis pemilik akun @Honeylime__ dalam video singkatnya tersebut.

@honeylime__

Bapakku kelewat kreatip check 😂🤪#GoodMoodTiapHari #fyp #mingguhappy

♬ Numb (Remix) - 💫🦂'Kim_Zhu_jittaleela'🦂💫
3 dari 3 halaman

Viral di kalangan warganet

Video yang dibagikan oleh akun TikTok @honeylime__ ini pun menuai beragam respon dari warganet. Hingga berita ini ditulis, video tersebut telah ditonton sebanyak 944 Ribu kali.

"Wah keren-keren, boleh juga nih idenya," tulis akun @KMT2P

"Widih kok aku gak kepikiran ya selama ini, kemana aja akuuuu hahahaha," tulis akun @Atun Yuliani

"Mantab ini, bisa di tiru ilmunya," tulis akun @zenitazara

"Masya allah, kreatif banget, sehat selalu untuk bapaknya, penasaran aku sama tutorialnya," tulis akun @arumwangi

"Aih kok bisa gitu yaaa, jadi bingung kenapa warga TikTok pinter-pinter, jadi kecanduan nih," tulis akun @JidanAthalla

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini