Sukses

Wanita Ini Bau Badannya Mirip Parfum, Bisa Lebih Wangi Saat Bulan Purnama

Tubuhnya keluarkan aroma wangi bak parfum, fenomena ini bikin banyak orang penasaran

Liputan6.com, Jakarta Berkeringat dan mengeluarkan bau badan, sudah menjadi kejadian lumrah yang dialami orang-orang. Terkadang setiap orang bau badannya memiliki aroma khas masing-masing.

Ada yang baunya menyengat hingga bikin pusing, namun ada pula yang wangi. Seperti yang dialami oleh seorang wanita asal Vietnam yang sosoknya muncul dalam konten YouTube karena memiliki bau badannya wangi usai kulitnya digosok. 

Kejadian unik ini pun mengundang penasaran banyak orang hingga membuat para YouTuber mengabadikan sosoknya. Bahkan ada yang memiliki bau lebih wangi saat terjadi bulan purnama. Berikut ulasan tentang orang yang bau badannya mirip parfum yang Liputan6.com lansir dari Odditycentral, Selasa (21/12/2021)

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Mengeluarkan bau parfum dari badan sendiri

Mengutip dari Odditycentral, Selasa (21/12/2021) seorang wanita bernama Dang Thi Tuoi, merupakan penjahit dari Provinsi Soc Trang, Vietnam. Ia dikabarkan memiliki sebuah kekuatan super karena memiliki bau bak parfum usai kulitnya digosok. Aroma yang keluar dari badannya ini dianggap seperti aroma bunga yang manis sama seperti sebuah parfum.

Hal ini diketahui oleh Dang beberapa tahun belakangan saat ia menggosok tangan dan kakinya saat bekerja. Namun ia tiba-tiba mencium bau wangi yang berasal dari tubuhnya.

“Pada siang hari, jika ingin mencium wanginya, Anda harus menggosoknya dengan tangan, tetapi pada malam hari, orang-orang di sekitar saya masih dapat mencium aroma yang keluar dari tubuh saya meskipun saya duduk beberapa meter dari mereka,” Tuoi memberi tahu saluran YouTube Doc La Binh Tuong.

3 dari 3 halaman

Bau badannya memiliki siklus, dan paling kuat saat terjadi bulan purnama

Dang Thi Tuoi mengklaim bahwa ada beberapa area tubuhnya memiliki bau yang lebih kuat dan harum daripada bagian lain. Selain itu baunya pun lebih kuat di malam hari daripada siang. Paling bikin heran ialah saat menstruasi bau ini akan berkurang, dan baunya akan sangat kuat saat terjadi bulan purnama atau awal bulan.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.