Sukses

7 Potret Frederik Kiran Cucu Soekarno Bersihkan Sampah di Sungai, Banjir Pujian

Frederik Kiran Soekarno Seegers bersih-bersih sungai kotor.

Liputan6.com, Jakarta Kartika Sari Dewi Soekarno merupakan putri bungsu mantan presiden juga bapak Proklamator Ir Soekarno. Sama seperti putra putri lainnya, Kartika Sari Dewi juga menggeluti dunia politik. Putri Naoko Nemoto atau yang dikenal Ratna Sari Dewi Soekarno ini punya putra bernama Frederik Kiran Soekarno Seegers, pria blasteran yang kerap mencuri perhatian. 

Seperti aksi Frederik Kiran yang baru-baru ini cukup banyak menuai pujian dari netizen. Cucu presiden Soekarno ini terlihat terjun ke sungai yang dipenuhi dengan sampah. Tak lain ia tergabung dalam organisasi sosial Sungai Watch untuk menjaga sungai agar tetap bersih dari sampah.

Berada di salah satu sungai di Bali, Frederik Kiran tampak aktif ikut serta membersihkan sampah. Mulai dari menyiapkan perlengkapan, memungut sampah, hingga mengangkutnya bareng mobil ke penampungan sampah.

Selain punya paras yang dikenal tampan, cowok 16 tahun ini mulai menanamkan jiwa peduli lingkungan sejak dini. Berikut Liputan6.com merangkum potret aksi Frederik Kiran Soekarno Seegers memunguti sampah di sungai melansir dari Instagram @kartikasoekarnofoundation, Kamis (28/7/2022).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 8 halaman

1. Inilah aksi Frederik Kiran cucu Soekarno yang terjun ke sungai kotor.

3 dari 8 halaman

2. Meski berusia remaja, Frederik Kiran terlihat antusias untuk peduli dengan lingkungan.

4 dari 8 halaman

3. Ia bergabung dengan kelompok pemerhati lingkungan, Sungai Watch untuk membersihkan sungai.

5 dari 8 halaman

4. Lahir dengan darah Indonesia, Jepang dan Belanda, Frederik Kiran kerap mencuri perhatian publik lewat paras blasteran.

6 dari 8 halaman

5. Tak hanya memunguti sampah, Frederik Kiran juga terlihat ikut membantu membenahi sistem irigasi.

7 dari 8 halaman

6. Hal itu juga berdampak pada aksinya rela berada di tempat kotor, ia mematahkan stigma meski berdarah blasteran, ia tetap harus selalu merawat lingkungan.

8 dari 8 halaman

7. Frederik Kiranberangkat naik mobil pick-up berwarna biru untuk mendatangi sungai-sungai.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.